Perkuat Lini Belakang, Lazio Bidik Bek Terbaik Dunia Milik Liverpool

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 16 Maret 2020 | 08:00 WIB
Liverpool butuh gol Dejan Lovren untuk menghindarkan diri dari kekalahan melawan Napoli di Anfield, 27 November 2019. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

Baca Juga: Kritik Sikap Otoritas Soal Virus Corona, Wayne Rooney Merasa Pesepak Bola Dijadikan Kelinci Percobaan

Meski lini belakang khususnya bek tengah telah diisi oleh nama-nama seperti Patric, Francesco Acerbi, Stefan Radu, dan Bastos, tetapi Lazio berniat membeli bek tengah baru.

Alasannya tak lain demi kualitas lini belakang yang lebih baik guna persiapan menghadapi Liga Champions musim 2020-2021.

Dilansir BolaSport.com dari Football-Italia, Lazio berniat untuk mendatangkan bek tengah Liverpool, Dejan Lovren, pada musim panas 2020.

Peluang untuk mendapatkan Dejan Lovren tergolong besar bagi I Biancocelesti.

Baca Juga: Perkuat Lini Tengah, Mourinho Ngotot Dapatkan Gelandang Valencia

Hal ini didasari oleh proses negosiasi yang berhenti antara pihak Liverpool dan Lovren terkait kontrak baru.

Kontrak Lovren bakal berakhir pada musim panas 2021.

Bek tengah Kroasia yang menyebut dirinya bek terbaik dunia tersebut nyaris berseragam AC Milan dan AS Roma pada musim lalu, meski pada akhirnya ia memutuskan bertahan di Anfield.

Lazio harus bersaing ketat dengan Tottenham Hotspur, AC Milan, Olympique Lyon, dan Arsenal yang dikabarkan turut naksir Lovren.