Selain Persib Bandung, Tim Ini Juga Tiga Kali Menang Beruntun di Awal Musim Liga 1

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 17 Maret 2020 | 12:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Nick Kuipers, berduel dengan pemain PSS Sleman, Yevhen Bokhashvili, dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (15/3/2020). (Tribun Jabar/Deni Denaswara)

BOLASPORT.COM - Bali United menjadi satu-satunya tim selain Persib Bandung yang berhasil mendapatkan tiga kemenangan beruntun di awal musim Liga 1.

Persib Bandung menjadi satu-satunya tim di Shopee Liga 1 2020 yang berhasil meraih poin sempurna dari tiga pekan yang sudah dijalani.

Tim berjulukkan Maung Bandung itu mendapatkan tiga kemenangan beruntun, yakni ketika menghadapi Persela Lamongan (3-0), Arema FC (2-1), dan PSS Sleman (2-1).

Catatan impresif itu membuat Supardi Nasir dkk saat ini bertengger di puncak klasemen dengan mengoleksi sembilan poin.

Baca Juga: Salah Satu Pelatih Sepak Bola di Liga Spanyol Meninggal Karena Corona

Hasil itu juga membuat Persib Bandung menjadi tim kedua yang berhasil meraih tiga kemenangan beruntun di awal musim dalam era Liga 1.

Sebelum Persib, Bali United menjadi satu-satunya tim yang berhasil mendapatkan tiga kemenangan beruntun di awal kompetisi sejak Liga 1 bergulir pada 2017.

Rekor itu ditorehkan skuad Serdadu Tridatu ketika berlaga di Shopee Liga 1 2019.

Saat itu, Bali United sukses membuka kompetisi dengan kemenangan ketika mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (16/5/2019).