Bercorak Batik Kawung, Ini Jersey Baru Persis Solo Musim 2020

By Ibnu Shiddiq Nur Fitri - Selasa, 17 Maret 2020 | 15:40 WIB
Jersey baru Persis Solo untuk musim Liga 2 2020. (DJ Sport)


BOLASPORT.COM - Persis Solo menggandeng apparel lokal DJ Sport meresmikan jersey terbarunya untuk kompetisi Liga 2 2020.

Menjalin kerja sama dengan tim Laskar Samber Nyawa merupakan cita-cita owner DJ Sport yang baru dapat terwujud di tahun ini.

Meski saat ini Kota Solo sedang dalam status Kejadian Luar Biasa (KLB), tak lain karena wabah virus corona.

Namun, tim kebanggaan warga Solo itu berupaya sedikit menghibur pendukungnya dengan memperkenalkan jersey kandang musim ini.

Baca Juga: Dukung Penundaan Shopee Liga 1, Sergio Farias: Ini Lebih Baik untuk Kita Semua

Owner DJ Sport, Dimas Yustisia, mengatakan bahwa jubah perang punggawa Persis itu dipersiapkan dan dirancang oleh desainer terbaiknya.

"Jersey ini kami rancang sudah sejak bulan november 2019. Dan dikerjakan oleh profesional desainer yg kami gandeng untuk menghasilkan produk terbaik untuk Persis solo," kata Dimas kepada BolaSport.com.

Ia menyatakan bahwa corak batik kawung yang terdapat pada jersey tersebut didapat dari dekorasi luar Stadion Manahan yang baru saja direnovasi.

Makna motif batik kawung ditafsirkan sebagai bunga teratai bermakna melambangkan umur panjang dan kesucian.

"Filosofi jersey terinspirasi dari motif batik kawung yg terdapat di stadion manahan solo. 1,5 musim bermain di luarkota sebagai team musafir membuat gagasan menjadikan manahan solo sebagai sumber inspirasi desain dirasa sangatlah tepat."

"Kata 'Back To Home' mungkin menjadi tema dalam desain jersey persis solo tahun ini," ujar Dimas menambahkan.

Ia berharap dengan kembalinya Persis bermain di Manahan akan membuat Laskar Sambernyawa kembali berjaya di sepak bola di Tanah Air.

Baca Juga: Selain Persib Bandung, Tim Ini Juga Tiga Kali Menang Beruntun di Awal Musim Liga 1

"Semoga Persis solo dapat bermain dengan Maksimal ketika menggunakan jersey yg terispirasi dari rumah mereka sendiri."

"Seperti stadion manahan yg kini naik level menjadi salah satu stadion terbaik di indonesia, kami berharap semoga persis solo juga akan naik level di tahun ini ke Liga 1" tuturnya mengakhiri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Robert Rene Alberts kembali menarik perhatian redaksi Bolasport.com di pekan ketiga Shopee Liga 1 2020. . #shopeeliga1 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on