Tujuh Jurus Jitu Arema FC dalam Mencegah Penularan Virus Corona

By Arif Setiawan - Rabu, 18 Maret 2020 | 10:45 WIB
Kushedya Hari Yudo, pencetak brace Arema FC ke gawang Tira-Persikabo. (SUCI RAHAYU/ KOMPAS.COM)

Dalam unggahannya, Arema FC menjelaskan ada tujuh langkah yang harus dilakukan untuk mencegah tertular virus corona.

Tujuh langkah tersebut adalah :

  1. Cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir atau hand sanitizer secara rutin.
  2. Batasi menyentuh wajah (hidung, mulut dan mata) sebelum mencuci tangan.
  3. Terapkan etika batuk (tutup hidung dan mulut dengan tisu atau lengan atas bagian dalam).
  4. Gunakan masker jika batuk atau flu.
  5. Batasi berjabat tangan.
  6. Tingkatkan daya tubuh dengan mengonsumsi gizi seimbang dan minum air yang cukup.
  7. Jaga jarak dengan rekan kerja yang sedang demam, batuk, atau bersin.
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

. Lawan Corona Arek Malang Wani Sembarang ???????? . #aremafc #spiritofunity

Sebuah kiriman dibagikan oleh Arema FC (@aremafcofficial) pada

Memiliki 1,3 juta pengikut di instagram, Arema FC berharap bisa membantu memberikan edukasi kepada masyarakat dalam hal mencegah penyebaran virus corona.

Baca Juga: Bek kanan Bali United Lakukan Kesalahan Cukup Fatal Saat Nge-gym

Dakhir tulisannya, Arema FC berdoa agar seluruh masyarakat terhindar dari segala hal yang tidak baik.

"Semoga kita terhindar dari segala hal yang tidak baik. Semangat Sehat." tegasnya.