Dampak Virus Corona, Penundaan Liga Inggris Diperpanjang

By Finky Ariandi - Kamis, 19 Maret 2020 | 22:59 WIB
Ilustrasi berita Liga Inggris. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Dampak virus corona membuat Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menunda seluruh kompetisi domestik hingga 30 April 2020.

Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) resmi memperpanjang penundaan seluruh kompetisi domestik hingga 30 April 2020.

Hasil keputusan tersebut disampaikan langsung melalui situs resmi FA.

Baca Juga: Perangi Virus Corona, Legenda Manchester United Gratiskan 2 Hotelnya

"Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA), Premier League, EFL, dan kompetisi sepak bola profesional perempuan, bersama dengan PFA dan LMA, memahami bahwa kami berada dalam masa yang belum pernah terjadi sebelumnya dan pikiran kami bersama dengan semua pihak yang terkena dampak COVID-19," tulis pernyataan yang dilansir BolaSport.com dari The FA.

"Kami bersatu melalui komitmen untuk mencari cara melanjutkan kembali musim sepak bola 2019-2020 dan memastikan semua pertandingan domestik dan liga antar klub Eropa dimainkan segera setelah keadaan aman."

"Peraturan dan Regulasi FA menyatakan bahwa kompetisi musim ini akan berakhir selambat-lambatnya tanggal 1 Juni dan setiap kompetisi akan dalam batas yang ditentukan oleh FA, menentukan panjang musimnya secara sendiri."

Baca Juga: Eks Chelsea Sebut Van Dijk Lebih Hebat dari Bek Legendaris Manchester United

"Namun, sehubungan dengan kompetisi sepak bola profesional untuk musim 2019-2020, kami telah menyetujui akan diperpanjang tanpa batas waktu."

"Selain itu, kami bersama-sama sepakat sepak bola profesional di Inggris akan ditunda lebih lanjut hingga Kamis 30 April," tutup pernyataan tersebut.

Sebelumnya, FA mengumumkan Premier League dihentikan sampai 3 April pada Jumat (13/3/2020) waktu setempat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut daftar total hadiah uang yang didapat 20 pebulu tangkis Indonesia seusai All England Open 2020. 1. Melati Daeva Oktavianti : 42.150 dolar AS 2. Praveen Jordan : 42.150 dolar AS 3. Kevin Sanjaya Sukamuljo : 36.500 dolar AS 4. Marcus Fernaldi Gideon : 36.500 dolar AS 5. Anthony Sinisuka Ginting : 31.100 dolar AS 6. Apriyani Rahayu : 26.615 dolar AS 7. Greysia Polii : 25.865 dolar AS 8. Hendra Setiawan : 13.837,50 dolar AS 9. Mohammad Ahsan : 13.837,50 dolar AS 10. Gloria Emanuelle Widjaja : 9.467 dolar AS 11. Hafiz Faizal : 9.467 dolar AS 12. Fajar Alfian : 7.387 dolar AS 13. Muhammad Rian Ardianto : 7.387 dolar AS 14. Jonatan Christie : 5.900 dolar AS 15. Shesar Hiren Rhustavito : 5.720 dolar AS 16. Gregoria Mariska Tunjung : 4.320 dolar AS 17. Tommy Sugiarto : 2.500 dolar AS 18. Phita Haningtyas Mentari : 1.787,50 dolar AS 19. Rinov Rivaldy : 1.787,50 dolar AS 20. Ribka Sugiarto : 1.787,50 dolar AS #pbsi #allengland2020 #bulutangkis #badminton #bolasport #bolastylo #supeballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on