VIDEO - Bogem Maut Milik Anthony Joshua Ini Bikin Ngilu Parah

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 21 Maret 2020 | 05:00 WIB
Petinju kelas berat, Anthony Joshua memukul wajah Andy Ruiz Jr saat keduanya bertanding ulang pada Minggu (8/12/2019). (twitter.com/anthonyfjoshua)

BOLASPORT.COM - Beredar video yang memperlihatkan ketangguhan pukulan maut Anthony Joshua yang mampu menumbangkan musuh-musuhnya.

Anthony Joshua memulai karier tinju profesional saat menghadapi Emanuele Leo (Italia) pada 5 Oktober 2013.

Saat itu, AJ sapaan akrabnya, berhasil mengalahkan Leo dengan TKO di ronde pertama.

Setelah melewati pertandingan dengan sukses, kariernya kemudian terus meroket.

Baca Juga: Komentar Conor McGregor tentang Duel Tyson Fury vs Deontay Wilder II

 

Namanya juga mulai terkenal saat AJ berhadapan dengan Dillian Whyte (Inggris).

Ya, kedua petinju tersebut dahulu memang dikenal sebagai talenta muda terkuat Inggris.

Dalam pertandingan sengit yang memakan tujuh ronde, AJ berhasil menang atas Whyte dengan KO pada 12 Desember 2015.

Usai menundukkan Whyte, jalan terang AJ untuk merasakan gelar juara dunia tinju mulai terbuka.

Baca Juga: Begini Cara Franco Morbidelli Menghabiskan Waktu Selama MotoGP 2020 Ditunda

Petinju berusia 30 tahun itu mendapat kesempatan melawan Charles Martin (AS) untuk perebutan gelar juara IBF pada 9 April 2016.

AJ dinyatakan menjadi pemenang usai menjotos Martin hingga terjatuh di ronde kedua.

Alhasil sabuk IBF Martin jatuh ke tangan AJ.

AJ kemudian mengumpulkan satu per satu gelar juara di kelas berat yang tersebar. 

Baca Juga: Conor McGregor Sebut Tyson Fury sebagai Petinju Spesial

Dia mengalahkan Wladimir Klitschko (Ukrania) untuk gelar WBA dan IBO.

Selanjutnya AJ menumbangkan Joseph Parker untuk dapat titel WBO.

Kini petinju kelahiran Watford itu telah mengumpulkan empat gelar di kelas berat.

Hanya kurang satu gelar WBC, AJ bisa menjadi undisputed champion.

Berikut cuplikan kompilasi pukulan maut Anthony Joshua:

Kini AJ sudah beradu jotos profesional sebanyak 24 pertandingan.

Melalui rincian 23 kali menang dan 1 kali kalah.

Dia juga mencatat 21 kemenangan melalui knockout, dan sisanya melalui keputusan angka mutlak.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Berikut daftar total hadiah uang yang didapat 20 pebulu tangkis Indonesia seusai All England Open 2020. 1. Melati Daeva Oktavianti : 42.150 dolar AS 2. Praveen Jordan : 42.150 dolar AS 3. Kevin Sanjaya Sukamuljo : 36.500 dolar AS 4. Marcus Fernaldi Gideon : 36.500 dolar AS 5. Anthony Sinisuka Ginting : 31.100 dolar AS 6. Apriyani Rahayu : 26.615 dolar AS 7. Greysia Polii : 25.865 dolar AS 8. Hendra Setiawan : 13.837,50 dolar AS 9. Mohammad Ahsan : 13.837,50 dolar AS 10. Gloria Emanuelle Widjaja : 9.467 dolar AS 11. Hafiz Faizal : 9.467 dolar AS 12. Fajar Alfian : 7.387 dolar AS 13. Muhammad Rian Ardianto : 7.387 dolar AS 14. Jonatan Christie : 5.900 dolar AS 15. Shesar Hiren Rhustavito : 5.720 dolar AS 16. Gregoria Mariska Tunjung : 4.320 dolar AS 17. Tommy Sugiarto : 2.500 dolar AS 18. Phita Haningtyas Mentari : 1.787,50 dolar AS 19. Rinov Rivaldy : 1.787,50 dolar AS 20. Ribka Sugiarto : 1.787,50 dolar AS #pbsi #allengland2020 #bulutangkis #badminton #bolasport #bolastylo #supeballid #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada