Juventus Bakal Perpanjang Kontrak 3 Pemain Termasuk Kiper Kawakan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 23 Maret 2020 | 15:30 WIB
Pemain Juventus, Juan Cuadraro, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Brescia dalam partai Liga Italia, Minggu (16/2/2020). (TWITTER.COM/JUVENTUS)

Dilansir BolaSport.com dari Goal, ketiga pemain siap untuk bertahan musim depan meski belum ada kesepakatan formal di atas kertas.

Buffon menjadi pemain yang paling senior di dalam klub dengan usia 43 tahun nantinya apabila bertahan satu musim lagi di Turin.

TWITTER.COM/GIANLUIGIBUFFON
Kiper veteran Juventus, Gianluigi Buffon.

Ia baru tampil di bawah mistar sebanyak 11 laga membela Si Nyonya Tua di semua kompetisi musim ini sepulang dari Paris Saint-Germain.

Meski telah berkepala empat, eks kiper Parma tersebut belum menginginkan gantung sepatu.

Baca Juga: Skuad Barcelona Terbuka Soal Pemotongan Gaji Terkait Virus Corona

Sementara itu Chiellini yang berposisi sebagai bek tengah juga siap bertahan di klub yang telah ia bela sejak 2005.

Musim ini, kapten I Bianconeri hanya bermain 3 kali akibat cedera ACL di awal musim.

TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Kapten Juventus, Giorgio Chiellini.

Begitu pula dengan Matuidi yang berkostum Juventus pada 2017 juga siap untuk bertahan di klub.

Ia menjadi salah satu gelandang tengah andalan tim dalam dua musim terakhir yang telah bermain sebanyak 119 laga di semua kompetisi.

Matuidi baru mengoleksi 31 penampilan di semua kompetisi musim ini tetapi ia saat ini tengah dalam isolasi terkait virus corona yang diidapnya.