Jika Wander Luiz dan Geoffrey Castillion Absen, Persib Masih Punya Opsi 2 Pemain Ini

By Alif Mardiansyah - Selasa, 24 Maret 2020 | 10:15 WIB
Pemain Persib Bandung Geoffrey Wynton Mandelano (kanan) disambut rekannya Wander Luiz setelah mencetak gol ke gawang Persela Lamongan saat pertandingan Liga Indonesia 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (1/3). Pertandingan dimenangkan Persib Bandung dengan skor (3-0). (DENI DENASWARA/TRIBUN JABAR)

Zulham Zamrun bukanlah pemain yang asing berkompetisi di liga teratas Indonesia.

Baca Juga: 4 Fakta Eks Pemain Manchester United Marouane Fellaini di China

Zulham memperkuat PSM Makassar selama tiga musim dan mampu menghasilkan 13 gol serta tujuh assist dari 65 laga.

Sebelumnya pemain kelahiran Ternate tersebut pernah berseragam Persib Bandung pada tahun 2015 hingga 2016.

Zulham bahkan pernah punya kenangan indah kala berhasil memberikan gelar juara untuk Maung Bandung pada ajang Piala Presiden 2015.

Baca Juga: Tak Semahal Marco Motta, Ini 4 Bek Lokal Shopee Liga 1 2020 dengan Kontribusi Gol

Tak hanya itu, penyerang berusia 32 tahun tersebut menyabet gelar sebagai pemain terbaik serta top scorer turnamen itu dengan koleksi enam golnya.

Zulham didatangkan kembali oleh Persib Bandung dari PSM Makassar pada 4 Februari lalu.

Durasi kontrak pemain yang punya ciri khas selebrasi gol seperti Cristiano Ronaldo tersebut hingga tahun depan atau tepatnya 4 Februari 2021.

Baca Juga: Tanggapi Tingginya Dampak Virus Corona, Erling Halaand Buka Suara