Ini Rutinitas Riko Simanjuntak Selama Kompetisi Libur, Sangat Berfaedah

By Faizal Rizki Pratama - Kamis, 26 Maret 2020 | 07:15 WIB
Pemain Sayap Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, aga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno (1/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Riko Simanjuntak memiliki cara tersendiri untuk mengatasi kebosanan saat kompetisi libur, yaitu dengan membaca buku.

Selain berlatih fisik untuk menjaga kebugaran, tentunya ada banyak aktivitas yang bisa dilakukan oleh para pemain sepak bola di rumah sementara kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan.

Salah satu pemain andalan Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, memilih untuk membaca buku dan menonton film di rumah bersama orang-orang terdekatnya.

Baca Juga: Gawang Masih Nirbobol, Ini Rahasia Fakhrurrazi Quba Tampil Menawan

Rutinitas yang dijalani Riko ini terbilang sangat membantu untuk menghilangkan bosan.

Selain itu, membaca buku dan menyaksikan film akan sangat bermanfaat untuk menambah wawasan.

"Saya selalu punya cara sendiri untuk mengatasi kebosanan," ungkap Riko Simanjuntak.

"Saya banyak menghabiskan waktu untuk membaca dan menonton di rumah. Selain tentunya juga latihan di rumah," sambung pemain mungil ini.

Wabah virus corona masih sangat rentan untuk semakin melonjak jumlahnya apabila masyrakat belum sadar akan pentingnya isolasi diri.