Manchester United Jadi yang Terdepan untuk Boyong Jadon Sancho

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 27 Maret 2020 | 04:00 WIB
Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho, tengah diincar serius oleh Manchester United dan Liverpool. (TWITTER.COM/DEADLINEDAYLIVE)

BOLASPORT.COM - Manchester United tampak sangat serius untuk memboyong penyerang Borussia Dortmund, Jadon Sancho, ke Old Trafford pada bursa transfer musim panas 2020.

Jadon Sancho bak berlian pada musim 2019-2020 karena menjadi rebutan tim-tim besar.

Barcelona, Real Madrid, Chelsea, Liverpool, dan Manchester United dikabarkan tertarik untuk mendapatkan jasa dari pemain berusia 20 tahun itu.

Dikutip BolaSport.com dari Daily Mirror, Kamis (26/3/2020), Man United disebut-sebut menjadi yang terdepan untuk mengamankan tanda tangan Sancho.

Walau menjadi yang terdepan, Setan Merah harus bersiap untuk merogoh kocek cukup dalam jika benar-benar ingin mendapatkan Sancho karena harganya sangat mahal.

Borussia Dortmund hanya mau melepaskan Sancho jika ada klub yang mampu membayar biaya transfernya sebesar 120 juta pounds (sekitar Rp 2,34 triliun).

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dikritik karena Karantina di Rumah, Eks Presiden Juventus: Cuma Pamer Foto!

Manchester United dikabarkan siap menebus biaya yang diajukan oleh Dortmund.

Sancho pada musim ini tampil impresif bersama Die Borussen dengan mencetak 14 gol dan 15 assist dalam 23 pertandingan di Bundesliga.