Liga 1 2020 Berhenti, PSS Serahkan Masalah Gaji Pemain ke Investor

By Arif Setiawan - Kamis, 26 Maret 2020 | 21:20 WIB
Aksi striker PSS Sleman, Yevhen Bokhasvili, dalam laga uji coba melawan Persib Bandung di Stadion Sultang Agung, Bantul, Senin (17/2/2020). (Instagram PSS Sleman)

BOLASPORT.COM - PSS Sleman menunggu arahan dari investornya mengenai gaji pemain selama kompetisi dihentikan sementara.

Pandemi virus corona yang terjadi di Indonesia telah menyebabkan kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan sementara.

Keputusan tersebut diambil oleh PSSI agar menekan penyebaran virus corona.

Sampai kapan penghentian Shopee Liga 1 2020 pun belum ada kejelasan.

Menanggapi hal tersebut banyak klub di Indonesia meliburkan para pemainnya.

Salah satunya adalah PSS Sleman yang meliburkan seluruh tim sampai 30 Maret mendatang.

Dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja, pihak PSS Sleman yang diwakili asisten manajer, M Eksan, mengungkapkan belum mempunyai rencana ke depan terhadap timnya.

Baca Juga: Tampil Kurang Memuaskan, Kiper Ini Evaluasi Diri Dari Video

Eksan menyebut yang bisa dilakukan saat ini hanya menunggu keputusan resmi dari PSSI.

"Sejauh ini belum ada langkah strategis ke depannya seperti apa," kata Eksan.

"Masih seputar tim diliburkan sampai tanggal 30 Maret mendatang," ucap Eksan.

Lebih lanjut lagi, Eksan bahkan juga tak mengetahui tentang masalah gaji pemainnya.

Ia menantikan kebijakan yang akan diambil oleh pihak investor PSS Sleman, Pt Palladium Pratama Cemerlang.

"Mengenai gaji pemain, manajemen PSS juga belum tahu,"

"Semua kebijakan tetap ada di investor (PT Palladium Pratama Cemerlang-red). Direktur operasional juga belum memberikan arahan, Manajemen menunggu langkah saja," jelas Eksan.

TRIBUNJOGJA.COM / Almurfi Syofyan
Pelaksana Tugas (Plt) Manager PSS Sleman, M Eksan.

Sementara itu, dengan adanya waktu libur Eksan memberikan informasi bahwa para pemainnya kini sedang pulang kampung ke daerah masing-masing.

Baca Juga: Tak Ada Wakil Indonesia, Aksi Solo Run Messi Thailand Masuk 5 Nominasi Gol Favorit AFC

Namun hal tersebut hanya untuk pemain yang berasal dari dalam negeri.

Sedangkan bagi pemain asal luar Indonesia masih menetap di Sleman, Yogyakarta.

Tak lupa, Eksan juga mendoakan bahwa semua pemainnya diberikan kesehatan dan pandemi virus corona akan segera berakhir.

"Semoga seluruh pemain tetap menjaga kondisi di manapun, harapannya musibah ini segera berakhir dan kompetisi dilanjutkan kembali," tutur Eksan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Pastinya akan ada pro dan kontra. . Seperti apa solusinya ya? . #premierleague #ligainggris #gridnetwork #covid_19 #dirumahaja

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada