Mbappe Mulai Tak Terkejar, Real Madrid Pilih Beralih ke Haaland

By Sri Mulyati - Jumat, 27 Maret 2020 | 18:15 WIB
Erling Haaland, mencetak 2 gol dalam kemenangan 5-1 Borussia Dortmund atas Koeln pada pekan ke-19 Bundesliga, Jumat (24/1/2020) di Stadion Signal Iduna Park. (TWITTER @BUNDESLIGA_EN)

BOLASPORT.COM - Real Madrid mulai serius memantau kondisi striker Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland, sebagai salah satu target mereka pada bursa transfer berikutnya.

Real Madrid memang tengah mencari pemain muda untuk dijadikan striker masa depan klub.

Semula, Real Madrid mengincar penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe, tetapi, belakangan, Real Madrid mulai mundur dari negosiasi transfer Mbappe.

Sebab, PSG tidak akan melepas Mbappe dengan harga kurang dari 100 juta euro (sekitar Rp 1,7 triliun).

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Real Madrid pun kini mulai mengalihkan bidikan ke Erling Braut Haaland.

Baca Juga: Mengintip Nasib Pemain Habis Kontrak di Tengah Pandemi COVID-19

Saat ini, Borussia Dortmund menetapkan klausul pelepasan Haaland sebesar 75 juta euro (Rp 1,3 triliun).

Namun, klausul pelepasan Haaland tersebut baru akan berlaku pada tahun 2022.

Baca Juga: Jika Neymar Ingin Juara Liga Champions, Wajib Gabung Real Madrid