AC Milan Rencanakan Tukar Guling Pemain, Paqueta Jadi Korban

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 28 Maret 2020 | 14:15 WIB
Gelandang AC Milan, Lucas Paqueta. (TWITTER.COM/ACMILAN)

BOLASPORT.COM - Jelang dibukanya bursa transfer musim panas 2020, AC Milan berencana menukar Lucas Paqueta dengan satu gelandang tengah milik Paris Saint-Germain (PSG).

Lucas Paqueta telah lama diisukan bakal hengkang dari AC Milan.

Namun, tidak ada satu klub pun yang berani membayar 30 juta euro (sekitar Rp 536 miliar) untuk mengangkut Lucas Paqueta dari San Siro.

Maklum saja, AC Milan mendatangkannya dengan nominal tak murah dari Flamengo yakni 35 juta euro (sekitar Rp 626 miliar) dan mereka tidak ingin merugi.

 Baca Juga: Man United Membawa Pemain Berjulukan The Spider Mendunia

Keinginan I Rossoneri melepas pemain 22 tahun itu didasari oleh penampilannya yang jeblok di Liga Italia.

Digadang-gadang sebagai The Next Kaka, Paqueta justru tampil melempem.

Saat Milan dilatih Marco Giampaolo hingga berpindah tangan ke Stefano Pioli pada musim 2019-2020, Paqueta hanya bermain sebanyak 17 laga dari 26 pertandingan.

Ia hanya tampil starter sebanyak 9 kali tanpa mencetak satu gol pun di liga.