Legenda Prancis Sebut Ndombele Tampil Jelek karena Kelebihan Berat Badan

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 29 Maret 2020 | 06:45 WIB
Tanguy Ndombele, resmi bergabung ke Tottenham Hotspur. (TWITTER @SPURSOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Legenda timnas Prancis, Emmanuel Petit, memberikan komentar terhadap penampilan buruk pemain baru Tottenham Hotspur, Tanguy Ndombele.

Emmanuel Petit merupakan salah satu pemain yang berjasa membawa timnas Prancis merengkuh trofi Piala Dunia pada tahun 1998.

Ndombele menjadi salah satu rekrutan anyar Tottenham Hotspur pada musim panas lalu dan memecahkan rekor transfer The Lilywhites.

Baca Juga: Demi Martinez, Messi Tunjuk 1 Pemain Barcelona yang Harus Diusir

Namun, pemain timnas Prancis itu gagal mewujudkan ekspektasi fans dan hanya tampil sebanyak 19 kali di Liga Inggris dengan mencetak 2 gol dan 2 assist.

Sejak kedatangan Jose Mourinho ke Spurs, pemain berusia 23 tahun itu lebih sering menjadi penghangat bangku cadangan.

Menurut Petit, salah satu penyebab tak maksimalnya performa Ndombele di Spurs adalah karena ia kelebihan berat badan.

Lebih lanjut, ia menyarankan agar Ndombele segera menurunkan berat badannya dan berlatih lebih keras lagi.

Baca Juga: Presiden UEFA Bocorkan Waktu Kembalinya Kompetisi di Seluruh Eropa

"Apakah dia kelebihan berat badan? Dia terlihat sedikit kegemukan. Tetapi, bahasa tubuh tidak membantunya. Dia perlu meningkatkan kemampuan fisiknya, ” kata Petit, seperti yang BolaSport.com kutip dari Goal International, Sabtu (28/3/2020).

"Ketika saya melihatnya, saya berpikir: 'Ayo, Anda bisa melakukan lebih dari itu'. Dia menerima kritik yang sama saat masih di Lyon. Kita semua tahu potensi Ndombele. Saya suka tipe pemain ini dan saya biasa melihatnya di Prancis." ujar Petit.