Termasuk Persib Persija, Ini 7 Tim Juara dari Era ISL hingga Liga 1

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 4 April 2020 | 07:00 WIB
Ilustrasi berita Shopee Liga 1 2020. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ada tujuh tim juara dari era Indonesia Super League (ISL) hingga Liga 1, termasuk Persib dan Persija.

ISL 2008/2009 merupakan kompetisi dengan sistem penuh yang terbagi dalam dua putaran yang diikuti 18 tim.

Musim sebelumnya, kompetisi bernama Divisi Utama Liga Indonesia 2007, di mana terbagi dalam dua wilayah. Setiap wilayah terdiri dari 18 tim.

Sementara itu era ISL berjalan tujuh musim hingga 2015, meskipun ISL 2015 dihentikan.

Akan tetapi pada musim 2011/2012 terjadi dualiasme kompetisi, ada ISL dan Indonesia Premier League (IPL).

Baca Juga: Ucapan Motivasi dari Asisten Pelatih Timnas Indonesia di Tengah Pandemi Covid-19

Saat itu IPL adalah kompetisi resmi yang diakui PSSI. Sang juara kompetisi itu, Semen Padang mewakili Indonesia ke Piala AFC 2013.

Musim 2016, kompetisi resmi vakum dan digantikan dengan Indonesia Soccer Championship A.

Barulah, kompetisi resmi di bawah naungan PSSI dengan nama Liga 1 dimulai pada 2017 hingga saat sekarang.

Berikut 7 tim juara dari era ISL hingga Liga 1:

1. Persipura Jayapura

Persipura Jayapura menjuarai kompetisi ISL sebanyak tiga kali.

Tim berjulukan Mutiara Hitam itu memenangi ISL pada musim 2008/2009, 2010/2011, dan 2013.

2. Arema Indonesia

Arema menjuarai ISL pada musim 2008/2010.

Saat itu Arema dilatih oleh Robert Rene Alberts.

Arema menjadi juara dengan mengumpulkan 73 poin, selisih 6 poin dari peringkat kedua, Persipura Jayapura.

Baca Juga: Madura United Berikan Program Latihan Sesuai Permasalahan Pemain

3. Sriwijaya FC

Sriwijaya FC menjuarai ISL musim 2011/2012 di bawah kepelatihan Kas Hartadi.

Sriwijaya FC saat itu mengumpulkan 79 poin di akhir musim.

Sementara Persipura yang berada di peringkat kedua hanya mengumpulkan 68 poin.

4. Persib Bandung

Persib Bandung menjadi juara ISL musim 2014 di bawah besutan Djadjang Nurdjaman.

ISL 2014 memakai sistem wilayah.

Persib Bandung menjuarai ISL 2014 setelah memenangi adu penalti 5-3 melawan Persipura Jayapura di final.

5. Bhayangkara FC

Bhayangkara FC menjuarai Liga 1 2017, di mana saat itu dilatih oleh Simon McMenemy.

Bhayangkara FC mengumpulkan 68 poin di akhir musim.

Poin tersebut sama dengan yang dikumpulkan Bali United.

Akan tetapi Bali United kalah head-to-head dari Bhayangkara FC.

6. Persija Jakarta

Persija Jakarta meraih gelar Liga 1 2018 di bawah besutan Stefano Cugurra.

Persija tampil apik di sepanjang musim dan mengemas 62 poin.

Persija hanya selisih satu poin dari peringkat kedua, PSM Makassar.

7. Bali United

Kali ini Stefano Cugurra meraih gelar juara dengan tim berbeda, yakni bersama Bali United.

Bali United menjadi juara Liga 1 2019 dan mengemas 64 poin, selisih 10 poin dari peringkat kedua Persebaya Surabaya.