Jacksen Tiago Beri Kabar Kondisi Terkini Anak Asuhnya di Persipura

By Faizal Rizki Pratama - Selasa, 7 April 2020 | 22:30 WIB
Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, saat memimpin latihan tim di Stadion Mandala, Jayapura. (INSTAGRAM PERSIPURA)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen Tiago, menjelaskan kondisi terkini tim yang sedang menjalani latihan mandiri di rumah.

Seperti diketahui penghentian kompetisi akibat COVID-19 telah menyebabkan klub-klub kontestan Shopee Liga 1 2020 menerapkan latihan secara mandiri di rumah masing-masing untuk para pemainnya.

Tak terkecuali Persipura Jayapura yang juga menerapkan hal ini sebagai bentuk menaati anjuran physical disctancing dan menekan angka penyebaran virus corona.

Dilansir BolaSport.com dari Kompas, di Provinsi Papua angka pasien positif terinveksi virus corona sudah mencapai 26 orang sampai Selasa (7/4/2020).

Baca Juga: Gabung Barcelona, Antoine Griezmann Jadi Miskin Kreativitas

Selama berlatih secara mandiri, pemain Persipura Jayapura diberi porsi mingguan dan mereka diminta untuk mengirimkan video hasil latihan sebagai bahan evaluasi untuk tim pelatih.

Hasilnya, Jacksen Tiago dapat melihat sejauh mana para pemain menjaga kondisi fisik mereka.

Namun, diungkapkan oleh Jacksen, dia membenarkan adanya penurunan kondisi fisik yang dialami anak asuhnya.

"Jelas pasti menurun, tidak mungkin selevel dengan kondisi saat kami bisa berlatih dengan normal," tutur Jacksen dikutip BolaSport.com dari Tribun Papua.

Program latihan yang diberikan kepada para pemain ini tidak semata sebagai bentuk pengalihan program latihan normal, namun lebih dari itu juga sebagai sarana komunikasi agar tidak terputus.

Baca Juga: DUEL KLASIK, 7 April 2004 - AC Milan Kena Comeback di Stadion Riazor

"Pertama pastinya untuk menjaga kesehatan tubuh. Kedua agar kami masih sering berinteraksi di grup dan komunikasi tidak terputus," ungkapnya.

"Semua pemain menikmati proses latihan ini. Semuanya melakukan dengan luar biasa, tak ada kendala." ujar Jacksen.

Lebih lanjut, Jacksen menjelaskan pemain Persipura yang tidak menjalankan latihan mandiri akan mendapatkan denda dari pihak manajemen Persipura.

Selain itu mereka akan tertinggal dalam materi latihan yang diberikan tim pelatih.

"Ada denda, tetapi itu bagian manajemen karena kami diberi perintah dari manajemen untuk membuat program latihan bagi pemain," jelas Jacksen,

"Jika ada pemain yang tak melakukannya, tentu mereka  akan tertinggal dari yang lain nantinya," imbuh pelatih yang akrab disapa Jacko ini.

Baca Juga: Cerita Dejan Stankovic Saat Inter Milan Berjaya Ditangani Jose Mourinho

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Spurs telah mengonfirmasi bahwa Son Heung-min akan kembali ke London pada bulan Mei 2020. . #tottenham #superballid #bolastylo #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on