Jalani UTS di Tengah Pandemi COVID-19, Begini Curhatan Bek Persib U-20

By Arif Setiawan - Rabu, 8 April 2020 | 05:00 WIB
Logo Persib Bandung (TRIBUNJATENG.COM)

BOLASPORT.COM - Bek Persib Bandung U-20, Bhima Wibnu, harus tetap menjalani UTS (ujian tengah semester) di sela-sela latihan mandirinya.

Kompetisi sepak bola di Indonesia yang saat ini dihentikan sementara akibat adanya pandemi COVID-19 membuat seluruh pemain Persib Bandung dipulangkan ke rumah masing-masing.

Hal tersebut juga diberlakukan bagi tim Persib U-20.

Meski dipulangkan, para pemain masih diwajibkan untuk menjalani latihan mandiri dengan materi yang langsung diberikan oleh tim pelatih Persib.

Akan tetapi, tugas lebih berat didapatkan pemain Persib U-20, Bhima Wibnu.

Selain menjalankan latihan dari Persib, Bhima masih dibebani dengan tugas-tugas kuliahnya.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib, Bhima saat ini tercatat sebagai salah satu mahasiswa di Universitas Sangga Buana YPKP Bandung.

Dengan adanya pandemi COVID-19, tugas-tugas dari kampus Bhima pun juga harus dikerjakan secara online.

Tak hanya tugas, bahkan UTS pun dikerjakan Bhima secara online.