Pemain Tira Persikabo Ini Anggap Musik Jadi Penghilang Rasa Jenuh di Tengah COVID-19

By Abdul Rohman - Rabu, 8 April 2020 | 16:30 WIB
Pemain Tira Persikabo, Gustur Cahyo Putro (kanan), berlatih jelang laga kontra Persita Tangerang di Shopee Liga 1 2020. (Istimewa/Warta Kota)

BOLASPORT.COM - Rasa jenuh pastinya dialami beberapa orang di tengah COVID-19 yang membuat harus melakukan social distancing.

Salah satunya pemain Tira Persikabo, Gustur Cahyo Putro, yang juga merasakan kejenuhan di tengah COVID-19.

Gustur Cahyo Putro memilih mendengarkan musik sebagai salah satu alternatif penghilang rasa jenuh yang dialaminya.

Baca Juga: Manajer Honda: Marc Marquez Bukan Superstar, Cuma Orang Biasa

"Ya, terkadang musik dapat menjadi solusi untuk menghilangkan atau mengusir kejenuhan di waktu tertentu," ujar Gustur Cahyo Putro.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini mengaku memiliki lagu favorit yang sering didengarkan.

Lagu favoritnya ini dianggap bisa membangkitkan semangatnya kembali.

"Kalau lagu favorit, saya suka lagunya Shaggy Dog yang judulnya Jalan Jalan," kata Gustur seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Bogor.

"Menurut saya lagu ini bisa bikin bersemangat," tambah pemain asal Magelang itu.

Gustur memutuskan untuk pulang kampung saat kompetisi libur karena COVID-19.

Baca Juga: Kontrak Pemain Muda Republik Ceska, Man United Hobi Timbun Kiper

Di kampung halamannya, Gustur bisa berkumpul dengan keluarga.

"Saya pulang ke kampung halaman di Magelang. Di sini saya berkumpul bersama keluarga," kata pemain berusia 23 tahun.

"Selain itu saya juga berlatih di sekitar halaman rumah," tambah Gustur.

Eks pemain PSIS Semarang ini juga berharap agar pandemi segera berakhir dan kompetisi bisa kembali bergulir.

Baca Juga: Ikut Perangi Wabah Corona, Borneo FC Bagikan 1000 Masker di Samarinda

"Saya berdoa dan berharap agar situasi seperti ini segera berakhir. Tidak ada lagi korban dari virus corona. Semoga lekas pulih dan aktivitas berjalan seperti biasanya," tutup pemain bernomor punggung 77 itu.

Seperti yang diketahui, PSSI memutuskan untuk menghentikan kompetisi hingga 29 Mei mendatang karena COVID-19.

Tercatat hingga Selasa (7/4/2020), 2.738 dinyatakan positif terinfeksi di Indonesia, 221 meninggal dunia dan 204 orang sembuh.