Tak Ada Cristiano Ronaldo, Ini 11 Pemain Paling Sering Tampil bersama Ryan Giggs di Man United

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 8 April 2020 | 20:45 WIB
Ryan GIggs Melewati tiga pemain Liverpool (TWITTER.COM/90SFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Manchester United membuat susunan 11 pemain berdasarkan waktu yang paling banyak bermain dengan Ryan Giggs. Tak ada nama Cristiano Ronaldo atau Nemanja Vidic.

Ryan Giggs merupakan pemegang rekor penampilan terbanyak untuk Manchester United dengan 963 pertandingan.

Rekor tersebut diciptakan Ryan Giggs saat membela Manchester United dari tahun 1991 hingga 2014.

Man United lewat laman resminya berbagi susunan 11 pemain yang dipilih berdasarkan waktu paling banyak bermain dengan legenda asal Wales itu.

Baca Juga: Bukan Cristiano Ronaldo, Ada Satu Pemain Manchester United yang Lebih Baik Menurut Ryan Giggs

Dalam daftar pemain tersebut, tak ada nama Cristiano Ronaldo atau Nemanja Vidic.

Pada posisi penjaga gawang, ada Peter Schmeichel yang membantu Setan Merah meraih treble pada 1999 dan tampil bersama Giggs 297 kali.

Gary Neville mengambil posisi bek kanan serta penampilan terbanyak kedua dengan Giggs lewat catatan 436 kali.

Posisi bek tengah diisi oleh Rio Ferdinand (328) dan secara tak terduga, Mikael Silvestre.

Para penggemar melihat Nemanja Vidic sebagai pahlawan klub, tapi 189 penampilannya bersama Giggs masih tertinggal 88 kali dari Mikael Silvestre.

Baca Juga: 3 Bocah Manchester United Tiru Aksi Giggs-Scholes-Beckham 23 Tahun Silam

Denis Irwin (350), yang memenangi gelar Liga Inggris pertama Man United era Premier League, berada di sektor kiri pertahanan.

Sementara itu, sayap kanan diisi oleh David Beckham (293).

Paul Scholes memiliki penampilan terbanyak bersama Giggs dengan 479 kali, berada di tengah bersama Nicky Butt (272).

Baca Juga: Ryan Giggs Khawatir Wonderkid Liverpool Bakal Dibajak Timnas Inggris

Lini tengah diselesaikan oleh posisi Roy Keane, yang menjadi kapten Man United delapan tahun antara 1997 dan 2005.

Giggs juga memiliki pasangan penyerang tengah Wayne Rooney (279) dan Ole Gunnar Solskjaer (245).

Dengan demikian, tidak ada ruang untuk Cristiano Ronaldo, yang mencetak 118 gol dalam hampir 300 penampilan di Man United.

Ronaldo ternyata hanya tampil sebanyak 205 kali bersama Giggs.