Pahlawan Timnas Jerman Umumkan Kepergiannya dari Borussia Dortmund

By Raka Kisdiyatma Galih - Sabtu, 11 April 2020 | 05:15 WIB
Gelandang serang milik Borussia Dortmund, Mario Goetze (TWITTER.COM/AFCPARKY)

BOLASPORT.COM - Gelandang serang Borussia Dortmund, Mario Goetze, mengumumkan bahwa dirinya akan meninggalkan Signal Iduna Park pada musim panas mendatang.

Kepindahan Mario Goetze dari Dortmund bukanlah kali pertama karena pada 2013 lalu dirinya pernah meninggalkan Die Borussen untuk bergabung dengan Bayern Muenchen sebelum akhirnya kembali lagi pada 2016.

Goetze merupakan salah satu pemain luar biasa yang pernah dimiliki oleh Jerman.

Hal itu ia buktikan dengan menjadi pahlawan kemenangan timnas Jerman di final Piala Dunia 2014 saat menghadapi Argentina.

Gol semata wayangnya pada babak perpanjangan waktu membuat Der Panzer berhasil merengkuh trofi Piala Dunia.

Namun kemesraan pemain berusia 27 tahun itu bersama Dortmund akan segera berakhir, setelah sang pemain mengumumkan kepindahannya pada bursa transfer musim panas mendatang.

Baca Juga: Kegiatan Maradona Selama Jalani Masa Karantina, Mulai dari Bersepeda hingga Bernostalgia

"Saya ingin mengumumkan bahwa setelah melalui pertimbangan yang matang, saya memutuskan untuk mengubah rencana karier saya. Butuh waktu bagi saya sebelum akhirnya mengambil langkah ini," kata Goetze, dikutip BolaSport.com dari Goal, Sabtu (11/4/2020).

Goetze bahkan telah menunjuk agen baru yaitu Reza Fazeli untuk mencarikan klub baru untuknya.