Alasan Cristiano Ronaldo Malu Saat Berada di Manchester United

By Rebiyyah Salasah - Senin, 13 April 2020 | 23:45 WIB
Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, saat masih mengenakan seragam Manchester United (TWITTER.COM/CLOVERQQ1)

BOLASPORT.COM - Pemain legendaris Manchester United, Rio Ferdinand, mengungkapkan mengapa Cristiano Ronaldo merasa malu saat berada di klub tersebut.

Cristiano Ronaldo menjelma menjadi salah satu pemain terbaik di dunia selama kariernya di Manchester United.

Cristiano Ronaldo, yang didatangkan dari Sporting Lisbon tahun 2003 hanya dengan 12 juta euro, meninggalkan Manchester United enam tahun kemudian dengan harga yang melonjak menjadi 80 juta euro.

Selama di Old Trafford, Ronaldo mencetak 118 gol dalam 292 pertandingan dan memenangkan Liga Inggris tiga kali, serta memenangkan Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub masing-masing sekali.

Baca Juga: Siapa yang Terbaik Antara Ronaldo dan Messi? Begini Jawaban Gelandang Manchester United

Namun, Rio Ferdinand mengungkapkan bahwa Ronaldo dulu malu dengan apa yang ia kerjakan selama latihan.

Bek legendaris tersebut menjelaskan bagaimana rasanya bermain dengan Ronaldo di bawah asuhan Sir Alex Ferguson.

Ia menggambarkan bagaimana cara megabintang berpaspor Portugal itu mengubah permainannya selama berada di Man United.

Awal bergabung dengan The Red Devils, Ronaldo dikenal terlalu fokus pada skill bermain ketimbang penyelesaian akhir.