Pesan Menyentuh Ratu Tisha kepada Klub Indonesia

By Metta Rahma Melati - Rabu, 15 April 2020 | 12:10 WIB
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, dan Sekjen Ratu Tisha. (MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ratu Tisha Destria diketahui telah undur diri dari jabatan yang dipangkunya sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI.

Ratu Tisha mengumumkan mundur dari jabatan Sekjen PSSI melalui unggahan instagram milikinya pada Senin (13/4/2020).

Ia menjabat Sekjen PSSI sejak Juli 2017 hingga saat ia mengumumkan untuk undur diri.

Selama Ratu Tisha menjabat sebagai Sekjen PSSI, ada banyak program yang dimunculkan.

Seperti kursus kepelatihan dan perwasitan di berbagai provinsi, pembinaan sepak bola usia muda, menghidupkan sepak bola putri.

Puncaknya, Ratu Tisha bersama PSSI bisa memenangkan bidding, Indonesia tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Dalam sebuah pesan yang diterima BolaSport.com belum lama ini, Ratu Tisha mengungkapkan bahwa hasil kerja keras selama ini tidak lain juga karena kerjasama klub anggota PSSI.

"Selama dua tahun delapan bulan ini, saya begitu bangga bisa melayani teman-teman klub anggota PSSI, mendengarkan ide-ide luar biasa, menyaksikan komitmen yang begitu hebat untuk berkontribusi terhadap sepakbola Indonesia," ujar Ratu Tisha.

"Sesungguhnya seluruh prestasi di Tim Nasional di seluruh jenjang usia, pengembangan sepakbola putri dan berjalannya rantai elit usia muda yang telah dicapai sampai saat ini adalah hasil pengorbanan dan kerja keras teman-teman Klub.