Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persija Jakarta menceritakan keinginannya untuk bermain di Liga Malaysia.
Pemain tersebut pernah bermain untuk Persija Jakarta pada Liga 1 2018.
Ia tercatat bermain untuk Persija pada tiga pertandingan. Saat itu ia mendapat cedera yang membuatnya harus menepi.
Pemain tersebut aadalah striker asal Brasil, Ivan Carlos.
Sebelum bermain untuk Persija, Ivan Carlos memperkuat Persela Lamongan pada Liga 1 2017.
Baca Juga: Pemain Timnas Belgia Berminat Perkuat Malaysia
Bersama Persela, Ivan Carlos membukukan 14 pertandingan dan mencetak delapan gol.
Terakhir kali, Ivan Carlos bermain di Indonesia adalah bersama Persija pada musim 2018. Setelah itu ia memperkuat klub Siprus, Alki Oroklini pada musim 2018/2019 dan AEL Limassol untuk musim 2019/2020.
Setelah berkarier di Siprus, Ivan Carlos kembali ke Asia Tenggara, tepatnya Malaysia.
Ia bergabung dengan Pahang FA pada musim 2020.
Ivan Carlos mendapatkan pujian saat bermain dengan Persela dan Persija, sejak bermain di liga Indonesia dari 2016-2018.
BolaSport.com melansir dari The Star, sekarang ia merindukan hal yang sama dengan Pahang di Liga Super Malaysia.
Baca Juga: Sejarah Hari Ini - 2 Striker Legendaris Bawa Persib Bandung Kalahkan Pelita Jaya
Ivan Carlos sejauh ini telah mencetak tiga gol dalam empat laga sebelum liga dihentikan karena pandemi Covid-19.
Striker 30 tahun itu pun senang dengan tugasnya di Malaysia.
"Ketika saya bermain di Indonesia, saya mendengar hal-hal besar tentang sepak bola Malaysia, dan saya berkata pada diri saya sendiri bahwa bermain di sini akan menjadi prospek yang hebat," kata Ivan Carlos, dikutip dari The Star.
"Selama bertahun-tahun, saya menunggu kesempatan itu, dan itu datang dari Pahang. Saya senang itu menjadi kenyataan," ujarnya.
Datang ke Pahang, Ivan Carlos pun mengaku rekan setimnya menyambut dengan baik.
Baca Juga: Persib Terapkan Latihan Mandiri, Ardi Idrus Tolak Kondisi Fisiknya Merosot
Lebih lanjut ia bercerita soal sang pelatih di Pahang.
"Pelatih Dollah (Salleh) adalah legenda dalam sepak bola Malaysia, jadi saya belajar banyak tentang permainan di sini melalui dia," kata Ivan Carlos.
Ivan Carlos didatangkan untuk enjadi tandem striker asal Nigeria Dckson Nwakaeme, ia pun dinilai sebagai pemain yang mematikan dan tajam di dalam kotak penalti.
"Saya merasa bahwa penampilan saya bagus, tetapi kami harus bekerja lebih keras karena kami berada di tahap awal liga," ujar Ivan Carlos.
"Kami memenangkan dua pertandingan terakhir kami tetapi sekarang, perintah Movement Control Order (MCO) telah mempengaruhi momentum," ujarnya.