3 Transfer Mahal yang Bisa Terjadi Usai Pandemi COVID-19, Termasuk Teman Duet Ronaldo

By Sri Mulyati - Kamis, 23 April 2020 | 12:45 WIB
Harry Kane (Kiri) dan Jadon Sancho, dua pemain yang tetap bisa mencatatkan transfer mahal di tengah pandemi COVID-19. (TWITTER.COM/MNUUPDATES)

BOLASPORT.COM - Juventus disebut harus mengeluarkan dana besar untuk bisa merekut teman duet bagi Cristiano Ronaldo usai pandemi COVID-19.

Pandemi COVID-19 disebut akan mengubah banyak hal soal bursa transfer.

Keuangan klub menurun karena kompetisi mengalami penundaan selama pandemi COVID-19.

Transfer pemain pun diprediksi akan lebih sering melibatkan barter daripada dana besar.

Meski begitu, beberapa klub tetap rela mengeluarkan dana besar demi pemain idaman mereka.

Baca Juga: Jalani Karantina COVID-19, Gelandang Tottenham Hotspur Beralih Profesi Jadi Petani

Berikut 3 transfer mahal yang berpeluang terjadi pada bursa transfer mendatang:

1. Jadon Sancho (Borussia Dortmund) ke Manchester United

TWITTER.COM/LIVECHOLFC
Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho, dilaporkan bakal segera merapat ke Manchester United.

Kisah Sancho dengan Man United merupakan cerita lama yang terulang kembali.

Sang gelandang serang pernah diincar oleh klub Liga Inggris tersebut pada awal musim 2019-2020.

Transfer masih gagal, tetapi Man United disebut siap mencobanya lagi musim depan.

Dortmund pun enggan menurunkan harga Sancho di tengah kondisi pandemi seperti sekarang ini.

Jika ingin mendatangkan Sancho, Man United wajib mengeluarkan dana sebesar 100 juta euro (sekitar Rp1,6 triliun).

Baca Juga: Perangi COVID-19, Gareth Bale Bantu Rumah Sakit Tempat Kelahirannya di Wales

2. Harry Kane (Tottenham Hotspur) ke Juventus

TWITTER.COM/BBCSPORT
Kapten tim Tottenham Hotspur, Harry Kane.

Musim depan, Juventus ingin mencarikan teman duet bagi megabintang mereka, Cristiano Ronaldo.

Nama Harry Kane muncul sebagai salah satu kandidat utama dalam rencana tersebut.

Kane masih berusia 26 tahun dan sudah dua kali menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Inggris.

Kriteria tersebut membuatnya pantas masuk ke dalam pertimbangan Juventus.

Satu halangan bagi Juventus, Tottenham Hotspur menetapkan harga yang tinggi untuk sang striker.

Kane baru akan dijual jika ada klub yang mampu membayar sebesar 150 juta euro (Rp2,5 triliun).

Baca Juga: Bikin Ruangan! Seperti ini Jika Seorang Messi Ngefans dengan Olahragawan Lain

3. Lautaro Martinez (Inter Milan) ke Barcelona

TWITTER.COM/CFCNEWSREPORT
Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez.

Barcelona kembali lagi untuk mencoba merekrut Lautaro Martinez yang sudah coba mereka incar sejak musim lalu.

Tim asuhan Quique Setien kali ini mencoba segala cara untuk mengakali harga sang pemain.

Martinez punya klausul pelepasan sebesar 111 juta euro (Rp1,8 triliun).

Barcelona mencoba menggoda Inter Milan lewat tawaran pemain dan tambahan uang.

Baca Juga: Eks Pemain Sarankan Liverpool Tak Cuma Fokus Belanja Penyerang

Inter Milan terus menegaskan bahwa mereka hanya akan menerima tawaran berupa uang tunai dari Barcelona.

Kondisi ini bisa memaksa raksasa Liga Spanyol untuk merogoh kocek dalam-dalam pada musim depan.