Petenis Putri Tunisia Sarankan Kompetisi Bisa Dimulai Lagi Maret 2021

By Muhamad Husein - Jumat, 24 April 2020 | 11:50 WIB
Ons Jabeur (TWITTER.COM/ONS_JABEUR)

BOLASPORT.COM – Petenis putri asal Tunisia, Ons Jabeur, menilai kompetisi tenis pada tahun ini tidak perlu dilanjutkan lagi mengingat adanya pandemi virus Corona alias Covid-19.

Ons Jabeur mengatakan, turnamen bisa dilanjutkan lagi pada Maret tahun depan, setahun setelah ATP dan WTA sepakat menangguhkan semua turnamen tenis.

Pengumuman tersebut berimbas pertama kali ke turnamen Indian Wells Masters 2020 dan terus merembet ke turnamen-turnamen lain, termasuk turnamen Grand Slam Wimbledon 2020.

Mengacu pada hal tersebut, Jabeur pun menilai dilanjutkannya kalender kompetisi tahun ini tidak akan ideal dan adil dalam perhintungan poin peringkat.

Baca Juga: Demi Dapatkan Penonton, Piala Thomas-Uber 2020 Akan Diundur Lagi

“Saya pikir itu bukan ide yang baik untuk memulai musim tahun ini,” kata Jabeur kepada podcast Eurosport’s Tennis Legend, dilansir BolaSport.com dari Reuters.

“Mulai lagi musim depan pada bulan Maret. Jangan mulai dengan memainkan Australia Open karena kami sudah memainkannya tahun ini. Mulai dari Indian Wells, di mana semua turnamen mulai dihentikan.”

“Hal itu adil untuk Grand Slam lainnya, adil untuk poin dan untuk semua hal,” ucap Jabeur lagi.

Baca Juga: Akhir dari Sebuah Era Epik Salah Satu Musuh Bebuyutan Minions

Tak hanya menggagalkan penyelenggaraan Indian Wells Masters 2020, pandemi Covid-19 juga membuat jadwal pelaksanaan turnamen Grand Slam French Open 2020 yang semula pada bulan Mei dipindah ke bulan September.