Keluar Dari Persija Jakarta, Mental Silvio Escobar Bertambah Kuat

By Wila Wildayanti - Sabtu, 25 April 2020 | 18:45 WIB
Penyerang Baru Persija, Silvio Escobar, Berfoto Setelah Diresmikan, Jumat (22/2/2019) petang. (PERSIJA.ID)

Meski tak cukup lama memperkuat Persija, tetapi Escobar mengaku telah merasakan atmosfer yang luar biasa bersama salah satu klub besar di Indonesia itu.

Persija memang luar biasa, seperti saya berbicara dimana saja. Saat saya bersama Persija, 100 persen saya harus bertanggung jawab karena punya suporter paling besar di Indonesia ya,” kata Silvio Escobar kepada BolaSport.com.

Baca Juga: Lakukan Manuver Dadakan, Chelsea Cegah Giroud Pergi Gratis ke Inter Milan

Tak memiliki cukup banyak waktu memperkuat Persija, Silvio pun mengungkapkan alasannya bagaimana ia kesulitan tampil bagus.

“Mungkin untuk adaptasi ya susah di Persija, soalnya untuk pemain harus kuat mental kalau di sana berdiri sendiri kan tidak bisa,” ujar Silvio.

Mantan pemain Perseru itu bahkan mengungkapkan perbedaan penampilannya dengan sang bomber milik Persija yakni, Marko Simic.

“Mungkin butuh waktu untuk saya, tapi kalau saya sama Simic kan beda tipikal permainan ya, kalau saya bukan tipikal pemain yang bisa cetak gol sampai 20 atau 30 permusim.”

“Saya berbeda tipikal dari Simic, kalau dia mainnya lebih di kotak pinalti ya. Tentu saja mobilitasnya berbeda,” katanya.

Tetapi setelah memperkuat Persija Jakarta, Escobar mengaku bahwa ia telah memiliki pengalaman yang cukup berbeda dan tentu mental pun semakin kuat.

“Saya cukup senang, soalnya pembelajaran saya juga cukup bagus disana, soalnya mental saya waktu saya keluar dari Persija mental saya bertambah.”

“Soalnya cukup berpengalaman selama di sana karena mendapatkan cukup tekanan dari suporter,” tutup Silvio Escobar.