Marc Marquez Beri Saran untuk Bekukan Kontrak Pembalap MotoGP

By Muhamad Husein - Senin, 27 April 2020 | 19:35 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez (tengah), berbicara dengan krunya saat tes pramusim MotoGP 2020 di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (22/2/2020). (TWITTER.COM/HRC_MOTOGP)

BOLASPORT.COM – Pembalap Respol Honda Marc Marquez menyarankan untuk membekukan kontrak pembalap pada ajang MotoGP.

Jeda kejuaraan akibat pandemi virus corona membawa masalah pelik bagi para pembalap yang posisinya belum aman di MotoGP.

Pasalnya, kesempatan pembalap MotoGP untuk membuktikan kualitas terhalang karena balapan yang menjadi sarana justru urung digelar.

Sekadar informasi, saat ini baru ada lima pembalap MotoGP yang sudah memastikan tempat mereka untuk membalap musim depan.

Baca Juga: Pertama Gabung Persib, Frets Butuan Langsung Bobol Gawang Persija

Marc Marquez menjadi salah satunya. Pembalap asal Cervera itu sudah meneken kontrak baru dengan Repsol Honda hingga musim 2024.

Meski begitu, Marquez turut memikirkan nasib koleganya. Dia pun menawarkan saran untuk membekukan kontrak yang berlangsung sekarang.

"Situasinya sulit. Dalam kasus saya, saya sudah memperbarui kontrak empat tahun bersama Honda," ujar Marquez, dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Memang benar bahwa banyak yang belum menandatangani kontrak, termasuk adik saya (Alex Marquez di Repsol Honda)."

Baca Juga: Arsenal Siap Jual Aubameyang Setelah Mundur dari Negosiasi Kontrak