Pemain Asing Ini Berpeluang Tidak Mau Lanjutkan Karier di Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 28 April 2020 | 15:45 WIB
Gelandang asing Persikabo, Petteri Pennanen, saat laga Persikabo melawan Arema FC di Stadion Pakansari, Bogor (2/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kompetisi Liga 1 yang tidak jelas kapan kembali bergulir membuat gerah para pesepakbola asing.

Salah satu pemain asing Tira Persikabo, Petteri Pennanen, sepertinya tidak akan lagi melanjutkan kariernya di persepakbolaan Indonesia.

Hal tersebut karena Petteri Pennanen yakin kompetisi Liga 1 2020 tidak akan lagi dilanjutkan kembali.

Terlebih situasi pandemi virus corona di Indonesia semakin banyak yang positif.

PSSI sebelumnya telah menghentikan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 sampai situasi gawat darurat virus corona di Indonesia selesai pada 29 Mei 2020.

Federasi sepak bola Indonesia itu berencana menggulirkan lagi kompetisi Liga 1 dan Liga 2 pada 1 Juli 2020.

Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 bisa saja tidak berlanjut andai pemerintah Indonesia memperpanjang situasi gawat darurat corona.

Petteri Pennanen bersama keluarganya saat ini sudah kembali ke Finlandia.

Baca Juga: Roberto Firmino 7 Kali Cetak Gol Tanpa Lihat Gawang, di Liverpool Paling Sering