Abaikan Komentar Negatif, Lewis Hamilton Perhatikan Isu Perubahan Iklim

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 1 Mei 2020 | 05:15 WIB
Ekspresi pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, usai memenangi F1 GP Amerika Serikat pada Minggu (3/11/2019). (TWIITTER.COM/MERCEDESAMGF1)

"Sebagai suara yang kuat dalam industri ini, saya bertanggung jawab memengaruhi perubahan dari dalam Formula 1 serta dalam aktivitas lain yang saya jalani," ucap pembalap asal Britania Raya tersebut.

Sosok pembalap berusia 35 tahun tersebut juga menilai bahwa ia harus tetap tampil jujur, termasuk di media sosial, bahkan ketika ada begitu banyak perhatian yang mengalir padanya.

Baca Juga: Eks Bos Honda: Harusnya Jorge Lorenzo Tak Dibiarkan ke Yamaha

"Saya selalu percaya untuk jujur pada diri sendiri dan orang lain. Bersikap terbuka adalah salah satu caranya," ujar Hamilton.

"Betul, pada posisi seperti saya, saya mengekspos diri ke sorotan publik, tetapi saya tahu para penggemar tetap mendukung saya," ucap dia.

"Menurut saya ide tradisional soal lelaki maskulin juga sudah berubah sehingga Anda tak perlu senantiasa tampil kuat di depan orang lain. Lagipula, mengekspresikan diri secara kreatif juga membantu saya fokus menjelang balapan," kata Lewis Hamilton lagi.