Negosiasi Mega Duel Tyson Fury vs Anthony Joshua Dikabarkan Sedang Terjalin

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 1 Mei 2020 | 15:55 WIB
Petinju kelas berat, Anthony Joshua memamerkan berbagai gelarnya. Gelar tersebut antara lain IBF, IBO, WBO, dan WBA. (twitter.com/MatchroomBoxing)

Namun begitu, Fury dan Joshua memiliki kesempatan untuk langsung berhadapan demi segera menentukan status petinju nomor satu.

Wilder dan Pulev bisa menyingkir dari pertarungan asalkan diberi kompensasi dari pembatalan kontrak pertandingan.

Adapun uang kompensasi bisa didapat Joshua dan Fury jika mereka mendapat tawaran besar dari negara Timur Tengah.

Bob Arum selaku co-promotor bagi Fury buka-bukaan mengenai spekulasi tersebut.

Baca Juga: Karakter Marc Marquez Disebut sebagai Senjata Rahasia Andalannya

"Mari kita lihat jenis penawaran apa yang kami dapat dari Timur Tengah," kata Arum, dilansir BolaSport.com dari ESPN.

"Karena ada antusiasme besar di Arab Saudi, Qatar, Uni Emirat Arab, untuk menyelenggarakan pertandingan olahraga.

"Kami akan terlihat bodoh apabila tidak mempertimbangkan tipe-tipe penawaran semacam itu," katanya menambahkan.

Sementara itu, promotor Anthony Joshua, Eddie Hearn, menilai bahwa pertarungan dengan Fury sebaiknya dilangsungkan tahun depan.

Baca Juga: Lewis Hamilton: Tidak Mungkin Jadi Pembalap F1 dengan Bakat Saja

Hearn tidak yakin pertarungan Joshua vs Fury bakal menghasilkan pemasukan besar apabila tetap dipaksakan digelar pada akhir tahun ini.

"Itu karena kami tidak tahu apakah bisa menyelenggarakan pertandingan di depan penonton pada November dan Desember," ucap Hearn.

Baca Juga: Awal Oktober 2021 Diprediksi Jadi Tanggal yang Tepat untuk PON Papua