Lionel Messi dan Barcelona adalah Satu Kesatuan yang Tak Terpisahkan

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 3 Mei 2020 | 14:55 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, merayakan golnya saat menghadapi Arsenal pada kompetisi Liga Champions, Selasa (6/4/2010). (TWITTER.COM/10BETSPORTS)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Quique Setien, mengatakan bahwa Lionel Messi merupakan satu kesatuan yang tak terpisahkan dengan timnya.

Quique Setien menegaskan kembali keyakinannya bahwa Lionel Messi akan mengabaikan tawaran untuk meninggalkan Barcelona.

Setian percaya Messi akan memperpanjang kontraknya dengan Barcelona, klub tempat sang megabintang berada selama dua dekade terakhir.

Baca Juga: Antara Messi atau Ronaldo, Siapa yang Bakal Dipilih Mbappe untuk Main Bareng?

Pelatih berpaspor Spanyol ini tidak ragu bahwa Messi akan bersamanya untuk sisa musim ini dan memasuki musim depan.

"Tidak, karena itu tidak akan terjadi," kata Setien ketika ditanya apakah khawatir Messi akan hengkang, dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Messi dan Barcelona adalah kesatuan yang tak terpisahkan. Mereka akan selalu bersatu. Persis seperti itu," ucapnya menambahkan.

Jumat (1/5/2020) menandai 15 tahun sejak Messi mencetak gol pertamanya untuk Barcelona dan satu tahun sejak ia mencetak gol ke-600 untuk klub.

Dalam kontraknya, Messi memiliki pilihan untuk pergi dengan status bebas transfer pada akhir setiap musim.

Baca Juga: Kagumi Muhammad Ali, Lionel Messi Dekor Tempat Latihannya seperti Ini