Andy Setyo Sempat Nolak Jadi Kapten Timnas U-23 Indonesia

By Rinaldy Azka Abdillah - Rabu, 6 Mei 2020 | 22:30 WIB
Bek timnas U-22 Indonesia, Andy Setyo dalam sesi latihan skuat Garuda Muda di Phnom Pehn, Kamboja, Senin (25/2/2019) pagi. (TWITTER.COM/PSSI)

BOLASPORT.COM - Bek Tira Persikabo, Andy Setyo, mengaku sempat menolak untuk menjadi kapten timnas U-23 Indonesia.

Andy Setyo juga akhirnya bercerita bagaimana proses terpilihnya ia untuk memimpin pasukan timnas U-23 Indonesia.

Andy Setyo mengatakan bahwa prosesnya tersebut merupakan andil dari para teman-temannya di timnas U-23 Indonesia.

Kala itu pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, menentukan bahwa kapten akan dipilih dengan cara voting.

Diikuti oleh 30 orang, akhirnya Andy pun mendapat suara terbanyak dandipakuk menjadi kapten tim Merah Putih.

Baca Juga: 3 Eks Persib yang Pilih Hijrah ke Persija, Ada yang Raih Gelar di Kedua Tim

"Kapten itu dipilih berdasarkan voting. Sekitar 30 pemain melakukan vooting dan saya mendapatkan suara terbanyak."

"Sebenarnya, saya tidak mau. Tapi ini sudah dipercaya teman-teman dan akhirnya saya terima," ucap Andy Setyo seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Bogor, Rabu (6/5/2020).

Andy sendiri adalah kapten timnas U-23 Indonesia kala ikut serta dalam Piala AFF U-22 2019.

Pada ajang tersebut Andy Setyo berhasil membawa timnas U-23 Indonesia keluar sebagai juara usai mengalahkan Thailand dengan skor akhir 2-1.