Klub Liga Italia Bisa Kembali Berlatih Normal pada Paruh Kedua Mei

By Adi Nugroho - Selasa, 12 Mei 2020 | 06:30 WIB
Ilustrasi berita Liga Italia. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Klub Liga Italia akan diizinkan untuk memulai latihan dalam skala grup pada paruh kedua bulan Mei.

Sejumlah klub Liga Italia telah menggelar sesi latihan perdana mereka pasca-pembekuan kompetisi pada awal pekan kemarin.

Klub-klub tersebut adalah Sassuolo, Bologna, Parma, AS Roma, AC Milan, Napoli, dan Inter Milan.

Akan tetapi, latihan tersebut masih berbentuk latihan individu meski dilakukan di pusat latihan masing-masing klub.

Baca Juga: Belum Move On, Virgil van Dijk Kenang Momen Liverpool Raih Trofi Liga Champions

Hal itu mereka lakukan setelah Pemerintah Italia mengumumkan bahwa atlet sepak bola juga akan diberi hak yang sama untuk kembali berlatih pada Senin (4/5/2020).

Klub-klub yang menggelar latihan harus tetap mematuhi pedoman social distancing yang diberlakukan oleh Pemerintah Italia.

Namun, hal itu tampaknya akan berakhir tidak lama lagi setelah Pemerintah Italia turut mendorong rencana Liga Italia dimulai lagi.

Baca Juga: Bisa Ditiru Timnas Indonesia, Ini Strategi Nyeleneh Park Hang-seo di Timnas Vietnam

Seperti dilansir BolaSport.com dari Reuters, komite teknis-ilmiah bentukan Pemerintah Italia telah melakukan pemeriksaan ketat terhadap protokol yang rencananya akan diterapkan Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) untuk memastikan latihan klub dapat dilakukan dengan aman.