BAM Bungkam soal Wacana Rexy Mainaky Kembali Latih Tim Malaysia

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 12 Mei 2020 | 09:25 WIB
Pelatih Kepala Tim Nasional Bulu Tangkis Thailand, Rexy Mainaky. (DELIA MUSTIKASARI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Sekretaris Jenderal Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM), Kenny Goh, menolak berkomentar soal isu kembalinya Rexy Mainaky sebagai pelatih tim nasional.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, mantan ganda putra Malaysia, Tan Boon Heong, meminta legenda ganda putra Indonesia, Rexy Mainaky, kembali menjadi pelatih bulu tangkis Malaysia setelah Olimpiade Tokyo 2020.

Secara kebetulan, kontrak Rexy Mainaky dengan Asosiasi Bulu Tangkis Thailand (BAT) akan habis setelah Olimpiade tahun depan.

Kenny Goh bungkam soal usulan Tan itu.

Baca Juga: Tim Bulu Tangkis Malaysia Pasang Aturan Lebih Ketat di Pelatnas

"Sulit berkomentar soal Rexy Mainaky. Apalagi, setahu saya BAT masih berusaha memperpanjang kontraknya," kata Goh, dikutip BolaSport.com dari Badminton Planet.

"Untuk saat ini BAM tidak mau berkomentar lebih lanjut," tuturnya.

Tan Boon Heong bukan tanpa alasan meminta BAM mempertimbangkan memboyong Rexy Mainaky.

Rexy Mainaky memoles Tan Boon Heong dan pasangan tandingnya, Koo Kien Keat, memenangi medali emas Asian Games 2006.

Baca Juga: Penerus Kevin Sanjaya Sukamuljo Menapak Jenjang Senior di Tengah Pandemi Covid-19