VIDEO - Gol Tercepat Lionel Messi 127 Detik, Ngolongin Calon Kiper Real Madrid

By Beri Bagja - Selasa, 12 Mei 2020 | 20:50 WIB
Lionel Messi merayakan golnya untuk Barcelona ke gawang Chelsea. (TWITTER.COM/FUJIMARUPRO2018)

TWITTER.COM/FCBMUMBAI
Lionel Messi merayakan golnya ke gawang Chelsea saat Barcelona tandang ke London dalam leg 1 Liga Champions 2017-2018.

Siapa pencetak gol Barcelona di perjumpaan pertama di Stamford Bridge? Tentu saja Messi.

Ia menyelamatkan Barca dari kekalahan melalui gol penyeimbang di menit ke-75 setelah Chelsea unggul duluan via aksi Willian (62').

Namun, keberingasan Messi dkk tidak bertuah saat mereka masuk perempat final.

Barcelona bertemu AS Roma dan dibuat tersingkir menyakitkan oleh wakil Italia tersebut.

Unggul 4-1 pada leg pertama, Barcelona angkat koper karena takluk 0-3 saat ganti bertamu ke Olimpico dan gugur akibat agresivitas tandang.