McGregor Diyakini Menang Lawan Khabib Nurmagomedov jika Rematch

By Muhamad Husein - Kamis, 14 Mei 2020 | 03:30 WIB
Petarung UFC, Artem Lobov. (ardhianto)

BOLASPORT.COM – Jika pertarungan Conor McGregor vs Khabib Nurmagomedov bisa diadakan ulang, maka kemenangan dipastika milik oleh McGregor.

Hal ini diutarakan oleh rekannya, Artem Lobov (Rusia) yang membela Conor McGregor tidak ikut dalam UFC 249 karena diungkapkan ada urusan bisnis.

Lobov yang merupakan teman latihan ConorMcgregor yakin, jika terdapat jadwal rematch dengan Khabib Nurmagomedov, pasti akan dimenangkan oleh The Notorious.

Sudah bukan rahasia lagi jika pertarungan McGregor vs Khabib adalah prioritas utama bagi mantan juara ganda tersebut.

 Baca Juga: Conor McGregor Sebut Khabib Nurmagomedov Akan Kalah Saat Lawan Justin Gaethje

Apalagi, dalam perebutan gelar juara interim UFC 249 antara Tony Ferguson dan Justin Gaethje, membuat kaget para penggemar karena mematahkan kemenangan beruntun dari El Cucuy.

Hasilnya, sedikit menghancurkan ekspektasi para penggemar, karena mengharapkan pertarungan antara Ferguson dengan Nurmagomedov terjadi.

Selain itu, kemenangan Gaethje juga menimbulkan spekulasi, karena antara Khabib dan petarung Amerika Serikat itu berada dalam manajer yang sama, Ali Abdelaziz.

Walaupun belum diketahui apakah akan ada konflik kepentingan, McGregor datang di waktu yang tepat menantang pemenang juara interim kelas ringan, terutama Nurmagomedov pada bulan Juli nanti. 

Baca Juga: Hati-hati Manchester City, Pep Guardiola Bisa Tergoda Kembali ke Barcelona