Kagumi Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Bicara soal Rivalitas di Antara Mereka

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 14 Mei 2020 | 17:00 WIB
Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Virgil van Dijk, tampak saling duduk bersebelahan satu sama lain pada momen penganugrahan Pemain Terbaik Eropa 2019, Kamis (29/8/2019). (TWITTER.COM/FOOTBALL__TWEET)

BOLASPORT.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, bicara soal rivalitasnya dengan kapten Barcelona, Lionel Messi.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi digadang-gadang sebagai dua sosok pesepak bola terbaik sepanjang sejarah.

Dalam satu dekade terakhir, Ronaldo dan Messi selalu menjadi sorotan utama karena rivalitas mereka demi menjadi yang nomor satu.

Sejak 2008, Ronaldo dan Messi saling bergantian memperebutkan gelar individu sebagai pesepak bola terbaik dunia, yakni Ballon d'Or.

Saat ini, Messi sudah meraih penghargaan Ballon d'Or sebanyak 6 kali atau unggul satu gelar dari Ronaldo.

Baca Juga: Peran Sang Ayah hingga Khabib Nurmagomedov Sukses Menjadi Juara UFC

Messi meraih gelar prestisius tersebut pada tahun 2009, 2010, 2011, 2012, 2015, dan 2019.

Adapun Ronaldo memenanginya pada tahun 2008, 2013, 2014, 2016, dan 2017.

Meski terlibat rivalitas sengit di dalam lapangan, kedua megabintang ini tidak memiliki masalah pribadi yang membuat mereka saling bermusuhan.

Bahkan, Ronaldo dan Messi tak segan saling melempar pujian untuk pencapaian yang telah mereka raih.

Dilansir BolaSport.com dari RMC Sport, Ronaldo kembali buka mulut soal rivalitasnya dengan Messi.

Ronaldo mengungkapkan bahwa dirinya sangat kagum dengan perjalanan karier kapten Barcelona itu.

Baca Juga: Susah Diatur dan Tukang Cedera, Bocah Bengal Barcelona Dijual Murah

"Saya benar-benar mengagumi karier Messi sejauh ini," kata Ronaldo.

"Messi pernah mengatakan bahwa dia mengalami kesulitan ketika saya meninggalkan Liga Spanyol karena itu adalah persaingan yang sangat berharga."

"Persaingan ini bagus dalam sepak bola."

"Michael Jordan memiliki rival di dunia basket, Ayrton Senna dan Alain Prost adalah rival hebat di Formula Satu."

"Satu-satunya poin penting di antara semua persaingan besar dalam olahraga adalah bahwa mereka bersaing secara sehat," ujar Ronaldo menambahkan.