Di Era Liga 1, Dua Kali Persib Catat Kemenangan Perdana dengan 3-0

By Wila Wildayanti - Sabtu, 16 Mei 2020 | 05:00 WIB
Logo Persib Bandung. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Tiga gol mampu disarangkan pemain Persib lewat, Geoffrey Castillion pada menit ke-39.

Sedangkan untuk dua gol lainnya berhasil dicetak oleh pemain asing anyarnya Persib yakni, Wander Luiz pada menit ke 54 dan menit ke-70.

Bahkan catatan bagus Persib itu berhasil berlanjut di tiga pekan pertama Liga 1 2020, dengan mencatat tiga kemenangan beruntun.

Namun, tren positif itu harus mandek karena saat ini Liga 1 2020 dihentikan dan belum ada kepastian bagaimana liga akab berlanjut berhenti permanen.

Dengan mencatat dua kali kemanangan 3-0 pada laga perdana, itu tak terjadi di awal era Liga 1.

Pada awal edisi Liga 1, Persib memulai Liga 1 2017 dengan hanya meraih satu poin yang mana mereka ditahan imbang Arema FC dengan 0-0.

Sementara pada musim Liga 1 2018 mereka juga harus kembali menelan skor imbang 1-1 dan meraih satu poin untuk awal langkah mereka.