Bundesliga Dimulai Lagi, Marco Reus Sebut Pemain Bukan Tikus Percobaan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 16 Mei 2020 | 17:40 WIB
Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus. (TWITTER.COM/DORTMUNDINSIDER)

Akan tetapi, Reus menerima bahwa semua harus taat pada instruksi yang sudah ada.

Baca Juga: Deretan Achter alias Gelandang Angkut Air Terbaik di Bundesliga

"Kita tidak boleh gegabah sekarang. Kita harus mendengarkan instruksi para pembuat kebijakan dan ahli virus secara bertanggung jawab," tutur Reus.

Mantan rekan Robert Lewandowski di Dortmund itu juga yakin bahwa timnya akan bisa bersaing dengan Bayern Muenchen di puncak klasemen.

Reus sangat berambisi untuk memenangi gelar Bundesliga musim ini.

"Kami empat poin di belakang mereka dan masih harus bermain melawan mereka," kata Reus.

"Saya ingin memenangi liga tahun ini dan peluangnya masih ada, terlepas dari semua masalah," tutur Reus menambahkan.

Baca Juga: Bundesliga Mulai Hari Ini, Pemain Diharamkan Lakukan 6 Hal Ini