Cerita Robert Alberts Tentang Nasihat Legenda Ajax Johan Cruyff yang Mengubah Hidupnya

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 18 Mei 2020 | 08:30 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, bercerita tentang pengalaman mendapat nasihat dari Johan Cruyff. (Tribun Jabar/Ferdyan Adhy Nugraha)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, bercerita tentang nasihat Johan Cruyff yang mengubah hidupnya sebagai pemain dan pelatih sepak bola.

Kehebatan Robert Alberts ketika menjadi pelatih sudah tidak perlu diragukan lagi.

Ketika baru pertama kali menginjakkan kaki di Indonesia, pelatih asal Belanda itu langsung memberikan gelar juara ISL 2009/2010 untuk Arema FC.

Robert juga sering membawa tim-tim yang diasuhnya menempati papan atas klasemen Liga Indonesia.

Baca Juga: Pilar Persib Bandung Ini Berbuka Puasa Sesuai dengan Sunah Rasulullah

Kini di Persib Bandung, mantan pelatih PSM Makassar itu membuat Maung Bandung menempati posisi puncak klasemen Liga 1 2020.

Ternyata, di balik keampuhan Robert Alberts, ada satu petuah yang mengubah hidupnya.

Petuah itu disampaikan oleh legenda Ajax dan timnas Belanda, Johan Cruyff, ketika Robert baru berusia 14 tahun dan masih berlatih di akademi Ajax.

"Satu hari yang mengubah hidup saya terjadi ketika saya masih berumur 14 tahun dan menjadi pemain di Ajax junior," ucap Robert dilansir Bolasport.com dari kanal Youtube pribadinya.

Baca Juga: Terbaru, Pesan Tersembunyi Georgina Rodriguez Hamil Anak Kelima Cristiano Ronaldo