Bundesliga Dimulai Lagi, Pemain Hertha Berlin Mengaku Puyeng Pakai Masker

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 19 Mei 2020 | 07:15 WIB
Ilustrasi berita Liga Jerman. ( ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Banyak cerita menarik di balik kesuksesan Bundesliga dimulai lagi pada akhir pekan kemarin sampai Senin (18/5/2020).

Setelah sempat terhenti karena krisis COVID-19, Bundesliga dimulai lagi menjadi perhatian publik sepak bola dunia.

Tidak sedikit yang menjadikan Bundesliga sebagai contoh bagaimana sebuah kompetisi sepak bola bisa digulirkan lagi di tengah masa krisis COVID-19.

Walaupun di sana-sini masih terjadi sedikit pelanggaran, penerapan berbagai protokol kesehatan dianggap krusial terhadap keberhasilan Bundesliga menggelar kompetisinya lagi.

Berbagai aturan baru diterapkan yang membuat sebagian pemain Bundesliga gelagapan menerimanya.

Baca Juga: Hari Ini, Cristiano Ronaldo Tes COVID-19 dan Bisa Gabung Latihan Juventus

Salah satunya diungkapkan oleh pemain Hertha Berlin, Santiago Ascacibar.

Santiago Ascacibar, gelandang Hertha Berlin asal Argentina, menceritakan pengalamannya menjalankan berbagai protokol kesehatan Bundesliga dimulai lagi.

"Pada pekan sebelum pertandingan, kami menjalani karantina," uar Ascacibar seperti dikutip Bolasport.com dari Telefe Noticias.

"Kami sangat gugup. Kami tidak boleh melakukan kontak dengan para staf dan harus selalu memakai sarung tangan serta masker."