Akui Ada Perselisihan, Rio Ferdinand Sebut David Moyes Ciptakan Atmosfer Negatif di Man United

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 20 Mei 2020 | 17:15 WIB
David Moyes dan Rio Ferdinand saat masih membela Manchester United (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Eks bintang Manchester United, Rio Ferdinand, mengakui terlibat perselisihan dengan David Moyes selama masa jabatannya sebagai pelatih The Reds Devils.

David Moyes mengambil alih kursi kepelatihan Manchester United dari Sir Alex Ferguson pada 2012-2013, di mana Rio Ferdinand berada pada tahun-tahun terakhirnya di klub raksasa Liga Inggris itu.

Faktanya, Rio Ferdinand hanya bertahan satu tahun setelah kepergian Fergie.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Mau Bantu Lini Belakang Man United karena Teriakan Ferdinand

Namun, durasi itu masih lebih lama ketimbang Moyes, yang dipecat setelah hanya 10 bulan bertugas.

Mantan bek andalan Manchester United ini mengakui adanya perselisihan antara dirinya dengan Moyes.

Ia secara terbuka mengajukan kritik terhadap upaya Moyes mengajarinya cara bertahan.

Dalam komentar yang dibuat dalam autobiografinya #2sided, Ferdinand mengatakan bahwa ia seringkali tidak setuju dengan keinginan Moyes.

"Kami memang terlibat beberapa perdebatan. Ada beberapa pertemuan panas antara saya, Vida (Nemanja Vidic), dan David Moyes," kata Ferdinand seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

"Kami tidak setuju dengan hal-hal tertentu dan cara-cara tertentu yang dilakukannya, terutama jika dilihat dari perspektif defensif."