Bak Cenayang, Berbatov Ramalkan Kai Havertz Tampil Apik Saat Bundesliga Dimulai Lagi

By Finky Ariandi - Kamis, 21 Mei 2020 | 21:00 WIB
Gelandang serang muda milik Bayer Leverkusen, Kai Havertz. (TWITTER.COM/EMMANUEL90001)

BOLASPORT.COM - Eks striker Manchester United, Dimitar Berbatov, mengatakan Kai Havertz akan tampil memukau ketika Bundesliga 2019-2020 dimulai lagi.

Wonderkid asal Jerman, Kai Havertz, selalu menunjukkan penampilan memukau ketika beraksi di lapangan membela Bayer Leverkusen.

Terakhir, Havertz mencetak brace atau dua gol saat membawa Leverkusen mengalahkan Werder Bremen pada laga pekan ke-26 Bundesliga, Senin (18/5/2020).

Bertanding di Stadion Weser, kandang Werder Bremen, Leverkusen berhasil melibas tim tuan rumah dengan skor akhir 4-1.

Baca Juga: VIDEO - Sambil Naikkan Alis, Ini 4 Jawaban Nyeleneh Erling Haaland Usai Bertanding

Sebelum pertandingan pekan ke-26 Bundesliga dimulai, ada satu orang yang meramalkan Kai Havertz akan menunjukkan penampilan gemilang bersama Leverkusen.

Eks striker Manchester United, Dimitar Berbatov, mengatakan Kai Havertz merupakan satu dari tiga pemain bintang baru yang akan menarik perhatian para penggemar sepak bola.

"Jelas, saya memiliki pemain favorit yang suka saya tonton aksinya," ucap Berbatov dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Sebagian besar waktu saya dihabiskan untuk menonton Bayer Leverkusen karena saya memiliki beberapa tahun yang hebat bermain di sana."

Baca Juga: Bak Mesin Gol, Erling Haaland Cetak Gol dalam 4 Debut Bareng Borussia Dortmund

TWITTER.COM/MNUUPDATES
Striker asal Bulgaria, Dimitar Berbatov, saat membela Manchester United.

"Salah satu pemain mereka yang saya sukai adalah Kai Havertz."

"Dia adalah salah satu pemain paling berbakat di Bundesliga."

"Dia adalah pemain yang sangat muda dan saya pikir banyak klub besar di Eropa akan memantaunya dan melihat bagaimana dirinya berkembang."

"Bagi saya, Havertz adalah pemain yang sangat cepat, memiliki visi, dan tahu bagaimana memposisikan dirinya di lapangan."

"Dia akan mencari ruang, memindai situasi lapangan sepanjang waktu, dan dia bisa mencetak gol maupun assist."

Baca Juga: Hanya Butuh 10 Bulan Buat Erling Haaland Cetak 10 Gol di 3 Kompetisi Berbeda

"Tentu saja dia masih jauh untuk disebut sebagai pemain sempurna, tetapi hal itu dapat terjadi ketika berhasil membuat langkah yang tepat dalam kariernya."

"Saya sangat suka melihatnya bermain dan mudah-mudahan dia dapat terus mengembangkan kemampuannya," kata eks striker Bayer Leverkusen itu menambahkan.

Kai Havertz muncul sebagai bintang baru bagi Bayer Leverkusen setelah dipromosikan dari tim junior pada Juli 2016.

Pada musim ini, gelandang berusia 20 tahun itu mampu membukukan 12 gol dan delapan assist dalam 35 pertandingan di berbagai ajang.