Ancelotti Lebih Bahagia Melatih Klub Liga Inggris daripada Liga Italia

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 23 Mei 2020 | 12:30 WIB
Mantan juru taktik AC Milan, Carlo Ancelotti, kini menjadi bertugas pelatih Everton. (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Carlo Ancelotti mengaku bahwa dirinya lebih bahagia melatih klub Liga Inggris dibandingkan dengan Liga Italia.

Carlo Ancelotti menjadi pelatih baru Everton pada musim ini setelah dipecat Napoli pada Desember lalu.

Ancelotti mengejutkan publik dengan menandatangani kontrak 4,5 tahun bersama dengan The Toffees.

Hal tersebut dikarenakan Ancelotti terbiasa melatih klub-klub top Eropa, seperti Real Madrid, Bayern Muenchen, AC Milan, dan Chelsea.

Dilansir oleh BolaSport.com dari Football Italia, Ancelotti mengungkapkan alasannya mau menandatangani kontrak dengan Everton.

Baca Juga: Eks Pemain Liga 1 Beberkan Kesan Main Bareng Zlatan Ibrahimovic dan Dilatih Carlo Ancelotti

"Fakta bahwa saya memiliki kesempatan untuk datang ke Everton sangat penting," ucap Ancelotti.

"Everton adalah klub dengan sejarah yang fantastis, tradisi yang fantastis dan mereka memiliki tujuan untuk menjadi yang teratas," ujar Ancelotti melanjutkan.

Pelatih 60 tahun itu juga mengungkapkan bahwa dirinya merasa lebih bahagia ketika melatih di Liga Inggris.

Faktor penyebabnya adalah suasana yang lebih baik dan suporter yang tidak menekan secara berlebihan ke tim.

Selain itu, Ancelotti juga mengaku bahwa di sepak bola Italia masih sering terjadi kekerasan dan kurangnya rasa hormat dari para suporter.

Baca Juga: AC Milan yang Kalah di Final Liga Champions 2005 Lebih Baik dari Skuad Juara pada 2007

"Ini lebih menyenangkan (melatih klub Liga Inggris), tentu saja," kata Ancelotti.

"Ada sedikit tekanan di sini dari para pendukung dan suasananya lebih baik di Inggris."

"Saya kembali ke Italia setelah sembilan tahun dan itu tidak banyak berubah, tekanannya sama dan dengan para pendukung, ada banyak kekerasan."

"Sepak bola Italia sedang berusaha untuk berubah, tapi tidak mudah mengubah budaya suatu negara, di mana sayangnya masih ada kekerasan dan penyerangan."

"Di sini, di Inggris, orang-orang dan saya hanya berbicara tentang hal di stadion, lebih memiliki rasa hormat."

Baca Juga: Kaka Ungkap Satu Sosok Pelatih Terbaik Menurutnya

"Pertama-tama saya ingin kembali ke Italia (setelah meninggalkan Bayern Muenchen)."

"Saya memiliki pengalaman di Napoli dan itu adalah pengalaman yang baik di sana, tapi jika saya harus memilih liga, saya ingin kembali ke Liga Inggris karena suasananya," tutur Ancelotti menambahkan.