Masuk Masa Pensiun, Petarung UFC Ini Incar Satu Pertarungan Akhir

By Muhamad Husein - Selasa, 26 Mei 2020 | 00:00 WIB
Petarung UFC asal Brasil, Demian Maia. (TWITTER.COM/DEMIANMAIA)

BOLASPORT.COM – Petarung veteran UFC, Demian Maia, masih mengincar satu pertarungan lagi sebelum akhirnya memutuskan untuk pensiun.

Demian Maia, yang saat ini berada di divisi kelas welter, telah memasuki bagian akhir dari karier di mana saat ini dirinya sudah menginjak usia 42 tahun. 

Petarung asal Brasil itu telah menghiasi dunia seni bela diri campuran (mixed martial arts/MMA) dengan catatan profesional 28-10.

Terlepas dari usianya yang sudah tua, Demian Maia masih menjadi lawan yang sulit bagi para petarung yang berniat menumbangkannya.

Baca Juga: Isi Waktu Luang, Mantan Pemain Persija Jakarta Tekuni Jadi YouTuber 

Dari ketangguhannya tersebut, ia masih mengincar sebuah pertarungan sebagai laga terakhir sebelum masuk masa pensiunnya nanti.

Beberapa nama sudah ada dalam daftar calon lawannya ke depan dan yang paling memiliki potensi berhadapan dengan Maia adalah Anderson Silva.

“Diego Sanchez dan (Donald) Cerrone, keduanya mungkin terjadi. Saya berpikir untuk melawan Anderson (Silva), tetapi ada masalah kelas,” tuturnya dilansir BolaSport.com dari Apmma.net.

“Apa dia mau bertarung di catchweight? Dana White tidak akan menyukainya. Pantaskah untuk naik ke 84 kg dan bertarung dengan kerugian dari perubahan ukuran tersebut? Ada banyak kemungkinan,” tambahnya.

Baca Juga: Lebaran di Rumah Saja, Begini Harapan Gelandang Persija untuk Masyarakat

Maia juga mempertimbangkan pindah ke kelas menengah untuk mengamankan pertarungan dengan mantan lawannya, tetapi ternyata dia tidak bisa memberikan jaminan.

“Saya mau. Tetapi, saya lebih suka bertarung di catchweight jika memang di sana lebih mungkin terjadi,” tandasnya.

Pemegang lima gelar juara dunia jiu jitsu itu sangat mengharapkan bisa melawan Anderson Silva dan menumbangkannya ke lantai.

“Saya harap bisa memegangnya, yang tidak dapat saya lakukan pada pertarungan pertama, dan menjatuhkannya. Itu rencana saya. Tetapi, saya tidak tahu. Sangat sulit untuk mengatakannya,” tutur Maia.

Terlepas dari kendala yang dihadapinya untuk menjadikan pertarungan itu menjadi kenyataan, Maia yakin melawan Silva adalah sebuah proses yang tepat untuk diperjuangkan.

Baca Juga: Kebahagiaan Ganda di Hari Lebaran, Bek Persebaya Umumkan Kehamilan Sang Istri