Virgil van Dijk, dari Pemain yang Tak Dilirik di Negara Sendiri Jadi Bek Terbaik di Luar Negeri

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 26 Mei 2020 | 18:00 WIB
Bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk. (TWITTER.COM/GLOBALWATCH_7)

"Ia menjadi pemain yang lebih bagus untuk diri sendiri dan tim."

"Lalu, ia membuat langkah ke Liga Inggris untuk bergabung dengan Southampton."

"Sekali lagi, itu liga yang tangguh, liga yang lebih baik dari Liga Skotlandia, pemain yang lebih baik ada di sekitarnya dan melawannya."

"Tentu saja itu merupakan perkembangan yang besar dan memberi tahu Anda sesuatu tentang ia, bagaimana ia sebagai pribadi dan sebagai pemain."

Baca Juga: Mantan Klub Alami Krisis Finansial, Virgil van Dijk Beri Bantuan Tak Biasa

"Anda harus belajar dari situasi di mana Anda berada dan ia melakukannya."

"Sekarang di Liverpool, langkah besar, klub besar, banyak pemain berkualitas, ia adalah pemimpin di tim itu, tetapi tentu saja, pemain lain di sekitarnya juga membantunya."

"Kombinasi yang sangat bagus dan senang melihatnya juga tampil di tim nasional," ujar peraih tiga gelar Liga Inggris bersama Manchester United ini.