Terlalu Pelik Jika Dilanjutkan, Persik Kediri Memilih Liga Dihentikan

By Faizal Rizki Pratama - Rabu, 27 Mei 2020 | 21:30 WIB
Logo Persik Kediri. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM- Persik Kediri menghendaki Liga 1 2020 dihentikan total dan diganti dengan turnamen nonresmi pada akhir tahun.

Persik Kediri turut menghadiri rapat virtual yang diadakan oleh PSSI bersama perwakilan PT LIB dan 18 klub Liga 1 (27/5/2020).

Persik Kediri yang diwakili oleh Presiden klub, Abdul Hakim Bafagih, mengusulkan penghentian kompetisi secara total dan menggantinya dengan turnamen nonresmi.

"Kalau memang terpaksa dilanjutkan, kami usulkan ada turnamen yang digelar di bulan November sampai Desember," ujar Abdul Hakim.

Sikap yang diajukan oleh Persik Kediri ini cukup beralasan.

Pertama mereka melihat bahwa wabah covid-19 di Indonesia belum sepenuhnya tertangani dengan baik.

Baca Juga: Nasib Liga 1 2020 Belum Jelas, Persebaya Desak PSSI Ambil Keputusan

Ini bisa diilhat dari tren kasus pasien positif terus melonjak setiap harinya.

Kegagapan penanganan corona ini berimbas pada ekonomi yang semakin terpukul.