Donald Trump Pernah Kesal karena Floyd Mayweather Jr Menang

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 30 Mei 2020 | 16:55 WIB
Presiden Amerika Serikat, Donald Trump (kiri) dan legenda tinju, Mike Tyson (kanan). Keduanya memang sudah menjalin hubungan sebelum Tyson dan Trump menjadi orang hebat dan dikenal dunia luas. (TWITTER.COM/DARRENROVELL)

BOLASPORT.COM - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, pernah terciduk kesal atas keputusan Floyd Maywaether Jr menang.

Sebelum jauh menjadi Presiden, Donald Trump memang dikenal sebagai penggemar tinju.

Dia dahulu pernah bekerja bersama Mike Tyson sebagai penasihat keuangannya.

Selain itu, Trump juga kerap menyewakan tempat untuk melangsungkan pertarungan tinju besar di New Jersey, AS.

Sebagai penggemar tinju, pria 73 tahun itu juga pernah kesal dengan hasil pertandingan tinju.

Baca Juga: Jon Jones Sebut Presiden UFC Pembohong soal Dia Ingin Uang Deontay Wilder

Dia pernah menunjukkan emosinya untuk melalui Twitter pribadinya.

Kejadian itu bermula ketika Trump menyaksikan duel Floyd Mayweather Jr vs Marcos Maidana pada Mei 2014.

Kala itu, Trump belum menjadi Presiden Amerika Serikat. 

Dalam duel pertama tersebut, Mayweather sukses menjadi pemenang atas Maidana dengan majority decision.