Kepegian Timo Werner dari RB Leipzig akan Seperti Hengkangnya Robert Lewandowski dari Bayern Munchen

By Rebiyyah Salasah - Senin, 1 Juni 2020 | 15:10 WIB
Illustrasi antara penyerang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski dan bomber RB Leipzig, Timo Werner. (TWITTER.COM/UTDARENA)

BOLASPORT.COM - Pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann, membandingkan kemungkinan hengkangnya Timo Werner dengan kepergian Robert Lewandowski dari Bayern Muenchen.

Tidak ada seorang pun, termasuk Nagelsmann, yang mengatakan Timo Werner berada pada level yang sama atau lebih baik dari Robert Lewandowski.

Namun, ketika melihat dampak yang diciptakan Timo Werner maupun Robert Lewandowski pada tim masing-masing, Nagelsmann tampaknya benar dalam perbandingannya.

Menurut Nagelsmann, kepergian Werner dari RB Leipzig akan sama seperti hengkangnya Lewandowski dari Bayern Muenchen, keduanya sama-sama meninggalkan celah yang besar.

Baca Juga: Timo Werner Diklaim Akan Menjadi Aset yang Bagus untuk Liverpool

Seperti diketahui, Werner telah banyak dikaitkan dengan kepindahan dari RB Leipzig pada akhir musim ini.

Bayern Muenchen, Manchester United, dan Liverpool adalah tim yang dikabarkan menaruh minat pada pemain berusia 24 tahun itu.

Negelsmann memperjelas niatnya untuk mempertahankan Warner dan akan merasa kehilangan jika gagal membuatnya tetap berseragam RB Leipzig.

"Tentu saja Anda memiliki percakapan dari waktu ke waktu, tetapi saya belum berbicara dengannya tentang hal itu," kata Nagelsmann dalam konferensi pers menjelang laga melawan FC Koeln, dikutip BolaSport.com dari Goal International.