Teriakan 'Bayi' Gelandang Juventus Bikin Paul Scholes Kehilangan Final Liga Champions

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 2 Juni 2020 | 13:45 WIB
Manchester United merayakan gelar Liga Champions 1999 setelah mengalahkan Bayern Muenchen pada laga final. (TWITTER.COM/MANUTD)

BOLASPORT.COM - Gelandang legendaris Manchester United, Paul Scholes, kehilangan kesempatan bermain di final Liga Champions 1999 karena ulah satu pemain Juventus, Didier Deschamps.

Semifinal liga champions leg kedua musim 1998-1999 menjadi momen gemilang untuk raksasa Inggris, Manchester United.

Bertandang ke markas Juventus, Stadion Olimpico Turin, Setan Merah berhasil comeback dengan skor 3-2 setelah sempat tertinggal 0-2 dari tim tuan rumah.

Ketiga gol Manchester United dicetak oleh Roy Keane (24'), Dwight Yorke (34'), serta gol dari bomber tajam mereka Andy Cole (84').

Adapun dua gol Si Nyonya Tua berhasil dilesakkan oleh sang striker Filipppo Inzagi (6', 11').

Baca Juga: Febri Hariyadi Diindikasikan ke Muangthong, 4 Pemain Timnas Indonesia Jadi Pendulu di Thailand

Dengan hasil tersebut, membuat Manchester United menang dengan agregat 4-3 sekaligus membawa skuad Sir Alex Ferguson melenggang ke partai puncak.

Meskipun berhasil menang dramatis, Paul Shcoles justru merasa jengkel akibat ulah satu pemain Juventus pada laga itu.

Scholes melepaskan tekel yang membuat gelandang Juventus, Didier Deschamps, berteriak bak bayi di hadapan pengadil lapangan untuk protes.

Scholes pun menerima kartu kuning dan harus absen dalam partai final lantaran akumulasi kartu yang diterimnya.

"Saya patah hati saat itu, tetapi tidak ada yang bisa Anda lakukan tentang itu," kata Scholes dikutip BolaSport.com dari Mirror.

"Saya menangani Deschamps dan saya sudah melihatnya beberapa kali. Saya tidak berpikir itu curang, jujur ​​dengan Anda."

"Tepat di depan wasit, Deschamps berteriak seperti gadis besar, seperti bayi besar yang tidak membantu saya."

Baca Juga: Diminati Klub Thailand, Febri Hariyadi Dinilai Layak Main di Manchester City

"Itu membuat saya diakumulasi, saya harus melewatkan final dan tidak bermain."

"Kami memiliki pertandingan besar, melawan Spurs untuk memenangkan liga, final piala FA pada Sabtu depannya, dan kemudian final Liga Champions."

"Saya sangat hancur untuk melewatkan final itu, tentu saja saya dan Roy Keane yang juga absen," ujar Shcoles menambahkan.

Manchseter United berjumpa dengan Bayern Muenchen dalam laga final Liga Champions 1998-1999.

Bertempat di Camp Nou, United menang atas Bayern lewat dua gol yang dicetak oleh Teddy Sheringham dan Ole Gunnar Solskjaer di pengujung laga.

Dengan kemenangan bersejarah tersebut, United sukses mengangkan trofi Si Kuping Besar untuk kali kedua sepanjang sejarah klub.